Revitalisasi Trotoar Alun-Alun Probolinggo Terlambat 25 Persen, Dinas PUPR Pastikan Tetap Rampung Akhir Tahun

104

Probolinggo (WartaBromo.com) – Proyek revitalisasi trotoar Alun-Alun Kota Probolinggo mengalami keterlambatan sekitar seperempat dari jadwal. Meski progres fisik baru menyentuh separuh pekerjaan, Dinas PUPR-PKP optimistis penyelesaiannya tetap sesuai target akhir Desember 2025.

Hingga pekan ini, progres proyek senilai Rp 8,7 miliar itu baru mencapai 50 persen, atau tertinggal 25 persen dari target perencanaan.

Kepala Dinas PUPR-PKP Kota Probolinggo, Setiorini Sayekti, memastikan pihaknya terus menekan kontraktor untuk mempercepat pekerjaan.

Menurut dia, seluruh material utama telah berada di lokasi sehingga percepatan melalui lembur memungkinkan dilakukan.

“Alun-alun memang masih minus sekitar 25 persen. Material on site sudah lengkap, dan target P1 tetap 31 Desember. Insya Allah bisa terpenuhi,” ujar Rini, sapaan akrabnya, Senin (8/12/2025).

Material on Site (MoS) merupakan bahan bangunan yang sudah tersedia di lokasi proyek, namun belum dipasang.

Sementara P1 atau Provisional Hand Over (PHO) adalah pemeriksaan awal sebelum pekerjaan diserahkan kepada pemilik proyek setelah dinyatakan rampung 100 persen.

Rini menegaskan percepatan harus dilakukan tanpa mengorbankan kualitas. Pasalnya, pengerjaan trotoar meliputi banyak bagian arsitektural yang membutuhkan tenaga tukang berpengalaman.

“Kami minta pekerjaan dilembur, tapi tetap cermat. Ini pekerjaan arsitektural, sehingga membutuhkan beberapa tim tukang ahli agar selesai tepat waktu,” katanya.

Pantauan di lapangan menunjukkan pemasangan saluran u-ditch telah rampung. Sebagian lantai trotoar berbahan granit juga mulai terpasang, sementara pohon-pohon pengganti telah ditanam di tepi jalur pedestrian.

Pihak CV Probolinggo Cemerlang selaku pelaksana proyek, memastikan pihaknya siap mengejar ketertinggalan. Tenaga tukang ahli ditambah, dan pekerjaan lembur mulai diterapkan.

“Progres memang terlambat, tetapi seluruh material sudah tersedia. Sekarang fokusnya tinggal penyelesaian pekerjaan,” ujar Halim, selaku Site Manager.

Dinas PUPR-PKP menargetkan seluruh pekerjaan fisik dapat diselesaikan sebelum 31 Desember agar tahap pemeriksaan pertama dapat dilakukan sesuai jadwal.

Jika rampung tepat waktu, kawasan Alun-Alun Probolinggo diproyeksikan memiliki jalur pedestrian baru yang lebih rapi, aman, dan nyaman bagi warga

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.