Musda XI Golkar Kabupaten Pasuruan : Ali Mufthi Ajak Kader Golkar Bersatu dan Jaga Soliditas

69

Prigen (WartaBromo.com) – Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur, Ali Mufthi, menegaskan pentingnya menjaga soliditas dan persatuan kader dalam pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) XI DPD Partai Golkar Kabupaten Pasuruan yang digelar di Hotel Sinyiur, Prigen, Kamis (29/1/2026). Ia berharap seluruh rangkaian Musda dapat ditutup dengan suasana bahagia sebagai simbol kematangan organisasi.

Ali Mufthi menyampaikan bahwa Musda XI DPD Golkar Kabupaten Pasuruan menjadi Musda terakhir di wilayah Jawa Timur untuk periode kepengurusan 2025–2030. Karena itu, ia menilai momentum ini harus menjadi penutup yang positif bagi konsolidasi internal partai di Jawa Timur.

“Bapak-Ibu sekalian, hari ini kita lewati dengan indah dan hari ini insyaallah adalah Musda Golkar Jawa Timur yang terakhir. Kita tutup di Kabupaten Pasuruan dengan happy, dengan bahagia,” ujarnya.

Ia mengakui bahwa dinamika menjelang pelaksanaan Musda XI tidaklah mudah dan sempat diwarnai ketegangan. Namun, seluruh proses tersebut dapat dilalui berkat kerja keras dan kekompakan kader Partai Golkar di Kabupaten Pasuruan.

“Pertarungan yang sengit menimbulkan gejolak emosi yang luar biasa. Tetapi ujungnya adalah ketenangan dan kebahagiaan. Dari situlah struktur Partai Golongan Karya Kabupaten Pasuruan bisa dimatangkan dengan baik,” katanya.

Ali Mufthi menekankan bahwa siapa pun yang terpilih sebagai Ketua DPD Golkar Kabupaten Pasuruan harus mampu membangun organisasi yang lebih solid dan inklusif. Ia mengajak seluruh kader yang sempat berbeda pandangan untuk kembali bersatu dalam rumah besar Partai Golkar.

“Siapa pun yang nanti terpilih sebagai ketua, bangunlah organisasi ini menjadi organisasi yang lebih baik. Yang sempat kurang setuju, kembali semua. Tidak ada lagi kelompok-kelompok. Mari bersatu padu memadukan kekuatan,” tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Ali Mufthi juga mengingatkan agar kader Golkar menjauhi praktik politik yang tidak sehat, termasuk intrik dan permainan kotor dalam berorganisasi.

“Jangan main-main dengan permainan kasar, kotor, dan jelek. Apalagi politik menikam di belakang. Itu dosa besar,” ujarnya.

Menutup sambutannya, Ali Mufthi mengajak seluruh kader untuk membersihkan hati dan meluruskan niat demi kepentingan bangsa dan negara, sejalan dengan visi Indonesia Maju yang diusung Partai Golkar.

“Kalau tidak ingin menabrak tembok, bersihkan hati dan luruskan pikiran untuk Indonesia Maju. Itulah Golongan Karya yang akan kita jalankan di masa depan,” pungkasnya. (fir/red)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.