Wapres Boediono Ternyata Tak Bisa Lihat Bromo dari Penanjakan

456

wapres boedionoTosari (wartabromo) – Keinginan Wapres Boediono bersama keluarga untuk bisa menyaksikan pesona pegunungan Bromo dari puncak Penanjakan, Tosari Pasuruan, Kamis (31/7/2014) berakhir kecewa. Pasalnya, kabut tebal menyelimuti kawasan Pegunungan Bromo sejak pagi.

Menurut Petugas TNBTS, Sukaris, pihaknya tidak mengetahui jika Wakil Presiden bersama rombongan berkunjung ke gunung Penanjakan, tetapi langsung kelautan pasir dan kawah gunung Bromo.

“Semula pak wapres gak ada jadwal ke Penanjakan, tapi langsung ke lautan pasir sama kawah Bromo” ungkap Sukaris.

Rasa kecewa tampak menyelimuti rombongan Wapres, istri dan ketiga cucunya. Boediono pun memilih untuk berbincang-bincang dengan asisten kepresidenan yang dilanjutkan foto bersama dengan latar belakang Penanjakan.

Baca Juga :   Bacok Korbannya, Ini Kronologis Dua Begal Motor Tewas Ditangan Warga

Tak hanya itu, untuk menghilangkan rasa kecewanya, rombongan Boediono pun dipersilahkan menikmati polo pendem (makanan umbi-umbian yang dimasak dengan cara dikukus) yang disediakan oleh KBTS (kawasan Bromo Tengger Semeru). (ryn/yog)