Mayat Bayi Perempuan Dibuang ke Pantai Bentar

1007

Dringu (wartabromo) – Warga pesisir Dusun Parsian, Desa Taman Sari, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo dibuat geger dengan penemuan sosok bayi perempuan di pinggir pantai, Jum’at (26/9/2014) petang. Mayat bayi terbungkus kain warna merah tua tersebut diduga hasil hubungan gelap.

Sudarto (45), penemu mayat bayi mengatakan, saat ia membuang sampah di pantai mencium bau busuk seperti bangkai. Penasaran dengan bau menyengat tersebut, ia langsung mencari sumbernya.

“Saya mencium bau bangkai, saya kira itu bangkai binatang, ternyata bayi,” ujar Sudarto.

Mendapati mayat bayi, ia langsung memberitahunya ke kepala RT. “Saya langsung menghubungi pak RT,” bebernya.

Kabar penemuan bayi itu langsung menjadi perbincangan warga. Ratusan warga menyemut kelokasi untuk melihat bayi yang dibuang oleh orang tuanya.

Baca Juga :   Gelapkan Ratusan Juta Uang Nasabah, Karyawan Dealer Motor Diringkus Polisi

Atas kesepakatan warga dan polisi, mayat bayi tersebut kemudian disepakati dikubur di TPU Bukit Bentar. Warga juga tidak mengetahui pasti berapa kira-kira umur bayi malang tersebut dan kapan dibuang ke pantai.

“Saya kurang begitu faham ya, umurnya berapa. Tapi sudah baunya itu menyengat,” pungkasnya. (rhd/fyd)