Putri Nazila Dikenal Pendiam

909

image

Rejoso (wartabromo) – Putri Nazila (12) bocah kelas 6 SDN Sadengrejo, Kecamatan Rejoso yang menjadi pusat pemberitaan karena mengalami jatung rematik diduga akibat kekerasan oleh temanya diketahui sebagai anak pendiam.

Wali Kelas 6, Fitdratun Umami  saat ditemui wartabromo.com dikantornya, Kamis (8/10/2015) menceritakan, dalam keseharianya di sekolah Putri Nazila tidak banyak bicara dan cenderung pendiam. Kata Fitdratun, dia juga anak yang baik.

“Nazila itu anaknya pendiam nggak banyak bicara, juga nggak banyak tingkah,” terang Fitdratun.

Dalam hal pendidikan, putri pasangan Taufiq Masyitoh ini juga tergolong setara dengan teman-temannya.

Sebagai wali kelas, Fitdratun mengaku prihatin dan sedih atas apa yang dialami muridnya tersebut.

Baca Juga :   Pelajar SMU 2 Muhammadiyah Surabaya Tewas Terlindas Truk

“Kami semua ikut prihatin dan sedih atas sakit yang dialaminya. Tapi, saya pastikan tidak ada aksi penganiayaan sebagai mana di pemberitaan,” jelasnya.

“Kami berharap Nazila segera sembuh dan bisa sekolah seperti kembali, apalagi diakan sudah kelas 6,” pungkas Fidratun. (egy/fyd)