Pulang Sekolah, Siswi SMKN Purwosari Tewas Terlindas Truk

1651

IMG_20160510_214847Purwosari (wartabromo) – Kecelakaan maut terjadi di jalan jurusan Pasuruan-Malang, di Desa Martopuro, Kecamatan Purwosari, Selasa (10/5/2016). Korban meninggal adalah siswi SMK Negeri 1 Purwosari, pengendara sepeda motor Yamaha Jupiter Z, S-2817-NK bernama Wahyu Kumalasari (15), asal Dusun Tambakwatu, Desa Tambaksari, Kecamatan Purwodadi.

Kecelakaan bermula saat korban yang baru pulang sekolah mencoba mendahului truk gandeng bernopol L-8703-UF yang berjalan searah yang dikemudikan oleh Ari Santoso (37), warga Desa Besuk Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri.

Di saat bersamaan dari arah berlawanan (Malang) melintas kendaraan lain yang tidak diketahui nopolnya dan menyenggol motor korban. Korban yang masih berseragam Sekolah itu terjatuh ke kolong truk gandeng dan terlindas roda belakang sisi kanan. Akibatnya, Wahyu Kumalasari meninggal dunia di lokasi kejadian.

Baca Juga :   Begini Bunyi Deklarasi Nyai Bersatu Menangkan Jokowi-Ma'ruf

Menurut petugas jaga Poslantas Purwosari, Bripka Eko, korban dikirim ke RSSA Malang untuk divisum etrepertum.

“Korban dikirim ke kamar jenasah RSSA Malang, untuk kendaraan truk gandeng dan sepeda motor kita amankan di pos sebagai barang bukti termasuk pengemudi truk untuk dimintai keteranganya,” kata Eko. (egy/fyd)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.