Bupati Pasuruan Beri Bonus dan Launching Jersey Tim Sepakbola Maslahat All Star

1585

Pasuruan (wartabromo.com) – Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf menggelar tasyakuran paska cidera bahu kirinya setelah bermain sepak bola bersama tim Pemkab Pasuruan All Star di Pendopo Kabupaten Pasuruan, Jumat (10/3/2017) malam.

Tasyakuran tersebut juga diisi dengan launching kaos resmi tim Maslahat All Star yang pemainnya rata – rata berusia 45 tahun ke atas serta pemberian bonus senilai Rp. 10 juta.

Menurut Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf, dirinya sangat bersyukur lantaran tak membutuhkan waktu lama untuk kembali beraktifitas menjalankan roda pemerintahan di Kabupaten Pasuruan paska harus menjalani operasi bahu kirinya.

IMG_0728

“Alhamdulillah senang sekali dapat bersua kembali dengan teman-teman Maslahat All Star FC setelah cedera. Silaturrahmi ini jangan sampai terputus sampai kapanpun, meskipun untuk sementara waktu masih belum bisa main lagi,” kata Irsyad.

Baca Juga :   SBSI Diusir Warga saat Unjukrasa di PT HM Sampoerna

Dalam kesempatan ini, Bupati Pasuruan juga berencana untuk menggelar Tur Sepakbola se-Kabupaten Pasuruan yang akan dimulai dalam beberapa hari ke depan yang akan diikuti oleh para pesepakbola khusus usia 45 tahun ke atas.

Olahraga itu penting dan harus dilakukan secara konsisten agar stamina tetap terjaga dan dijauhkan dari berbagai macam penyakit,” imbuhnya.

All Star FC dan wartawan, acara tersebut juga dihadiri Kepala Dispora (Dinas Pemuda dan Olahraga) Kabupaten Pasuruan, Abdul Munif, serta Kepala Dinas Pendidikan, Iswahyudi. (mil/yog)