Pakai Batik Motif Keemasan, Dimas Kanjeng Hadiri Sidang Tuntutan

756

Kraksaan (wartabromo.com) – Setelah tiga kali mangkir dalam proses persidangan dengan dalih sakit, Dimas Kanjeng Taat Pribadi akhirnya hadir dalam persidangan yang direncanakan berlangsung hari ini, Senin (3/7/2017). Jika biasanya selalu berpakaian putih hitam, Dimas Kanjeng hadir dengan mengenakan baju Batik dengan motif Keemasan.

Kepada wartawan yang menyapanya, Dimas Kanjeng mengaku sebelumnya menderita sakit lambung sehingga tak bisa menghadiri persidangan.

“Alhamdulillah sehat. Sakit lambung, ya sakit disini,” ujarnya sambil menepuk dan menunjukkan perut kepada wartawan.

PicsArt_07-03-01.17.47

Meski tengah menghadapi ancaman hukuman, Dimas Kanjeng tetap tampil dengan gaya rambut klimis. Namun, tak seperti biasanya, tampilan Dimas Kanjeng kali ini berbeda.

Jika pada persidangan sebelum-sebelumnya, berpakaian putih hitam, kali ini Dimas Kanjeng berpakaian batik. Corak batiknya bermotik sulur berwarna keemasan yang dipadukan dengan celana hitam.

Baca Juga :   Anggota DPR RI Sosialisasikan Pilar Kebangsaan Pada Warga NU Pasuruan

Sayangnya, Dimas Kanjeng enggan mengomentari gaya barunya dalam berpakaian tersebut.

“Nanti ya untuk wawancaranya,” kata Dimas Kanjeng sambil bergegas masuk ke sel tahanan Pengadilan Negeri Kraksaan Kabupaten Probolinggo.

Sidang yang akan dipimpin oleh Ketua Majelis Hakim Basuki Wiyono ini, agendanya adalah pembacaan tuntutan dari tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) untuk kasus Pembunuhan terhadap Abdul Gani.

Sebelumnya, dalam tiga kali persidangan dengan agenda yang sama, Dimas Kanjeng tidak hadir. Pimpinan padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi itu oleh dokter saat itu, disebut sakit dan harus istirahat beberapa hari. (saw/saw)