Akibat As Roda Patah, Gandengan Truk Tetes Tebu Terbalik

2659

 

Gempol (wartabromo.com) – Akibat as roda bagian belakang patah, gandengan tangki truk tetes tebu terbalik dan timpa mobil di jalan raya Gempol, Kabupaten Pasuruan, Kamis (18/1/2018). Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun arus lalu lintas Malang-Surabaya, macet.

Sopir truk gandengan, Khoirudin (34) menuturkan, truk bernopol S-9430-US melaju pelan dari arah Malang hendak mengirim limbah tebu, ke Mojokerto.

Di sepanjang jalan, pria asal Curahmalang, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang ini, mengaku masih tenang, kendaraan yang dikemudikan tidak terdapat masalah.

Namun, sesampainya di jalan raya Gempol itu, tiba-tiba tangki bagian belakang oleng ke arah kiri. Laju truk yang di kendarainya tak dapat di kendalikan. Hingga kemudian tangki belakang tersebut terbalik dan menimpa sebuah mobil xenia yang parkir di pinggir jalan. Beruntung dalam mobil xenia tersebut tidak ada penumpang.

Baca Juga :   Nyabu di Hotel, Purel Cantik Ditangkap

Dikatakan kemudian, terbaliknya gandengan truk yang dikendarainya, akibat as roda bagian tangki belakang patah. Ia sempat terkejut, tidak menyangka saat melihat tangki belakang terbalik

“Saya gak tahu tiba-tiba oleng, kemudian saat saya turun lha kok patah as rodanya. Sepertinya as patah itu ngganjel roda sampai kemudian mengakibatkan gandengan terbalik,” ujar Khoirudin.

Tak ada korban dalam peristiwa ini, namun kerugian diperkirakan juataan rupiah. Sedangkan arus lalu lintas dari Malang-Surabaya dan sebaliknya mengalami kemacetan hingga 5 kilometer.

Selain bodi truk yang menghalangi jalan, tumpahan tetes tebu dari dalam tangki juga memperparah kondisi jalanan, sehingga menyebabkan kemacetan.

Polisi pun kesulitan melakukan evakuasi selain juga terus melakukan upaya pengaturan arus lalu lintas, agar tidak terjadi kemacetan lebih parah. (ozi/ono).