Salt Sauna Ala Petambak Kalibuntu

3220
Siapa yang tak kenal garam? Bukan hanya sebagai penambah rasa pada masakan, mineral garam juga memiliki keunggulan bagi kecantikan kulit. Ya, garam bisa digunakan sebagai perawatan tubuh, yaitu dengan spa atau sauna garam (Salt Sauna). Nah, keunggulan itu yang digali dan dimanfaatkan petambak garam di Desa Kalibuntu, Kecamatan Kraksaan.

Laporan Muhamad Choirul Efendi, Probolinggo.

SALT Sauna atau sauna garam merupakan terapi kesehatan untuk mengeluaran toksin-toksin jelek tubuh dengan metode alamiah. Sauna ini memanfaatkan kehangatan suhu di dalam prisma garam.

Untuk menikmati salt suana, peserta sauna masuk ke dalam rumah garam prisma berukuran 7 x 7 meter. Prisma ini bantuan dari pemerintah pada 2017 lalu. Di dalam sauna, sudah ada air garam dan garam. Kemudian garam dan air garam itu diinjak-injak, selama rileksasi sauna kurang lebih 15 hingga 30 menit.

Baca Juga :   Ini Gaya Walikota Pasuruan saat Sidak Pasar

Waktu yang tepat untuk menikmati sauna garam ini, antara pukul 08.00 -10.00 dan pukul 15.00 – 17.00. Sebab, pada jam-jam itu, sinar matahari yang masuk ke dalam prisma garam tidak terlalu panas. Namun hangat dan sangat cocok untuk mengeluarkan toksin-toksin kotor tubuh melalaui keringat.

“Kita juga memanfaatkan sinar matahari selama pelaksanaan sauna tersebut. Peserta menginjak-injak garam dan air garam yang ada di dalam prisma. Kalau antara pukul sebelas hingga pukul tiga sore, sangat panas. Malah hal itu sangat tidak baik pada kesehatan tubuh,” tutur Ketua Kelompok Petambak Garam Kalibuntu Sejahtera Suparyono.

Ia menuturkan ada banyak manfaat dari terapi garam ini. Diantaranya membantu membersihkan kulit, menyehatkan kulit, dan membantu menyingkirkan kotoran beserta keringat. Kemudian bisa meringankan rasa sakit pada otot, membuat tubuh rileks, dan membantu mengurangi keluhan insomnia. Sebab saat berkeringat, tubuh melepaskan banyak garam.

Baca Juga :   Jenguk Saudara Sakit, Rumah Warga Ludes Dilalap Si Jago Merah

“Spa garam membantu mengeluarkan racun dan menyingkirkan kotoran yang berbahaya bagi tubuh. Mampu merelaksasi tubuh sehingga merupakan terapi yang cocok bagi mereka yang sulit tidur. Serta membantu membuat tubuh dan pikiran rileks sehingga mengurangi resiko stress. Karena panas dari sauna meningkatkan aliran darah, yang mana kemudian dapat menurunkan tekanan darah,” terangnya.

Untuk menikmati sauna garam ini, setiap orang cukup Rp. 10 ribu saja. Ada baiknya, jika ingin menikmati Salt Sauna ini, berkelompok saja. Sebab Prisma itu dalam menampung 5-10 orang dan hasilnya lebih optimal dengan memanfaatkan suhu ruangan. Sauna garam yang sudah berlangsung selama setahun terakhir itu, bisa menarik 10 hingga 20 penikmat sauna per harinya. “Lumayan buat menyegarkan tubuh, terasa fresh ketika udah keluar dari dalam,” ungkap Amelia Saulina, salah satu pengunjung sauna garam.

Baca Juga :   Inspektorat Kabupaten Pasuruan Kekurangan Auditor

Anie Herawati, Kasi Perekonomian Kecamatan Kraksaan, menuturkan pemerintah daerah terus menggali potensi lokal dengan cara merubah mindset (pola pikir), salah satunya dengan memanfaatkan garam. Sebab selama ini yang berkembang di Desa Kalibuntu adalah kampung kumuh, jorok serta warganya yang keras.

Oleh karena itu, pihaknya menurut Anie, mengkaji potensi itu dan kemudian berkoordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, yakni Dinas Perikanan (Diskan). Sebab, instansi ini mempunyai banyak program yang berkaitan dengan daerah pesisir.

“Yang terbangun selama ini, sesuai namanya Kalibuntu, pikirannya buntu, padahal tidak. Sehingga kita punya mindset Kraksaan itu apa, padahal kita punya Kalibuntu yang sangat potensial dikembangkan. Kami menggandeng Diskan karena leading sektor untuk kawasan pesisir. Banyak program yang kemudan digelontorkan di sana,” tanda istri Hari Pribadi ini. (*)