Resmi Jabat Kasatreskrim Polres Pasuruan, Ini Cara Suami Kadek Devi Atasi Begal

12702

Bangil (wartabromo.com) – Suami Aktris FTV Kadek Devi, AKP Dewa Putu Prima YP resmi menjabat sebagai Kasatreskrim Polres Pasuruan menggantikan AKP Budi Santoso. Ia mengaku punya formula khusus untuk memberantas begal di Kabupaten Pasuruan.

Hal tersebut diungkapkan dalam acara Serah Terima Jabatan (sertijab) dan kenal di Aula Eksekutif Polres Pasuruan, Jumat (16/11/2018) sore.

Kasatreskrim Polres Pasuruan yang baru AKP Dewa Putu Prima mengaku, sudah mempelajari sedikit banyak tentang wilayah Pasuruan.

“Minimal saya yang harus cepat beradaptasi dengan potensi dan kerawanan di sini,” ujar Dewa sapaan akrabnya.

Terlebih dahulu, dirinya akan memetakan wilayah kerawanan tindak kejahatan di Pasuruan terutama begal. Selanjutnya, Ia akan menerapkan formula khusus untuk menekan aksi kejahatan itu.

Baca Juga :   Jejak 4 Tahanan Kabur Belum Tercium

“Sebenarnya setelah saya mapping, saya akan melanjutkan program kasat sebelumnya. Tak jauh beda tetapi ada formula khusus,” tambahnya.

Menurutnya ada tiga unsur yang melandasi tindak kejahatan. Pertama niat, kemudian kesempatan dan situasi yang mendukung. Untuk mengantisipasi hal tersebut mantan Kasatreskrim Polres Banyuwangi ini akan memangkas salah satu dengan mengadakan patroli di wilayah rawan kejahatan.

“Kalau bisa kami pangkas tiga-tiganya agar tidak terjadi tindak kejahatan,” imbuhnya.

Ia juga berjanji akan menyelesaikan tunggakan perkara yang belum terungkap di zaman kasat terdahulu. Sekedar informasi, Busan sapaan akrab AKP Budi Santoso, telah dimutasi sebagai Kapolsek Jatirogo Polres Tuban. (wil/may)