Avansa Tabrak Motor dan Becak, 1 MD 5 Luka

2198

Kraksaan (wartabromo.com) – Diduga mengantuk saat mengemudi, sebuah mobil menabrak motor dan becak di jalan raya pantura masuk Kelurahan Kraksaan Wetan, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Senin pagi (24/12/2018). Akibat laka beruntun itu, seorang tewas dan 5 orang alami luka-luka.

Kasatlantas Polres Probolinggo AKP. Ega Prayudi mengatakan, kecelakaan maut itu terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Bermula saat Toyota Avanza bernopol B 2053 LK melaju dari arah barat ke timur di jalan Panglima Sudirman. Kendaraan ini dikemudikan oleh Ratno (58), asal Desa Bulu RT 3/RW 3 Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

“Sesampainya di lokasi kejadian, mobil itu hilang kendali. Dugaan awal kami, sopir mobil hilang konsentrasi karena mengantuk,” ujarnya.

Baca Juga :   "Ruang Pemanfaatan Jalan Banyak Disalahgunakan"

Saat hilang kendali, mobil hitam itu menabrak motor yang melaju di depannya. Yakni sebuah Honda Supra X 125 bernopol N 6406 MD yang dikendarai Sakur (44), asal Desa Karangren RT 4/ RW 2, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo, yang membonceng Neneng (36).

Usai menabrak motor, sopir kemudian banting kemudi ke arah kiri. Sayangnya, upaya itu membuat mobil malah menabrak becak yang dikendarai Hasanudin (63), asal Patokan RT 2/ RW 5, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo. Becak ini sendiri melaju searah dengan mobil, yakni arah barat ke timur. Laju mobil keluarga itu, baru berhenti setelah menabrak pohon di pinggir jalan.

Akibat kecelakaan beruntun ini, Hasanudin meninggal dunia. Sementara 5 orang lainnya alami luka-luka. Yakni dua pengendara motor dan 3 penumpang mobil. “Korban meninggal dunia di lokasi kejadian. Untuk yang luka-luka dilarikan ke rumah sakit. Sudah ditangani anggota,” tandas putra Tukul Arwana ini.

Baca Juga :   Situng KPU RI : Sudah 100%, Jokowi-Ma’ruf Menang di Kota Pasuruan

Korban meninggal dunia dan luka-luka kemudian dievakuasi ke RSUD Waluyo Jati Kraksaan. Sementara kendaraan yang terlibat kecelakaan, diamankan ke pos Lantas Sumber Lele, Kraksaan. (cho/saw)