Nyangkruk di Warnet, 11 Siswa di Probolinggo Digaruk Pol PP

3251

Probolinggo (wartabromo.com) – Bolos saat jam sekolah, belasan siswa diamankan oleh Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Probolinggo pada Rabu (23/1/2019). Mereka sedang asyik nyangkruk di sebuah warung internet (warnet) di daerah Posangit Kidul, Kecamatan Kademangan.

Ada 11 siswa dari berbagai Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA), digaruk saat sedang asyik main di warnet. Para siswa yang bolos berasal dari SMPN 7 Kota Probolinggo sebanyak 2 siswa, 1 siswa berasal dari SMPN 3 Kota Probolinggo, MTS Sirodut Tholibin sebanyak 6 siswa, SMAN 3 sebanyak 1 siswa dan 1 siswa tanpa menggunakan baju sekolah.

“Siswa yang bolos ini terjaring razia rutin yang kami lakukan. Mereka kemudian kami bawa Mako Satpol PP untuk dimintai keterangan terkait bolos sekolah,” kata Kasi pembinaan dan Pengendalian Satpol PP Kota Probolinggo, Hendra Kusuma.

Selain mendapat pembinaan dari petugas Satpol PP, para siswa juga mendapat bimbingan dari sekolah dan orang tua. Sebab, menurut Hendra, yang paling berperan terhadap pendidikan dan mental anak di bawah umur tersebut adalah orang tua dan sekolah.

“Tetap kami tindak sebagai bentuk pelajaran terhadap siswa yang bolos sekolah supaya ada efek jera, kami hubungi pihak sekolah dan orang tuanya supaya diperhatikan, anak-anaknya di jaga dan pihak sekolah lebih selektif lagi menindak muridnya supaya tidak gampang bolos sekolah,” tandas Hendra. (fng/saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.