GL100 Tabrak Beat dan Scoopy, 3 Korban Dilaporkan Tewas

32392

Sukorejo (WartaBromo) – Kecelakaan melibatkan tiga motor sekaligus terjadi di jalanan wilayah Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, Jumat (10/5/2019). Tiga korban dilaporkan tewas dan satu di antaranya kritis.

Dari sejumlah informasi, peristiwa terjadi tepat di depan Balai Desa Gunting, Sukorejo, sekitar pukul 14.30 WIB.

Peristiwa ini disebutkan ketika motor GL100, melaju kencang dari selatan ke arah utara di jalanan itu. Bersamaan, dari arah berlawanan melaju motor Beat dan Scoopy, hingga ketiga motor terlibat celaka.

Kesemua motor itu dikatakan saling berboncengan. Di antaranya GL100 yang berboncengan dua pemuda asal Pahatan, Sukorejo dan Honda Beat dikendarai pasangan kakek-nenek dengan cucunya. Sedangkan, Scoopy diperkirakan dikendarai seorang ibu dengan anaknya.

Baca Juga :   Begini Kronologi Truk Kontainer Seruduk Ertiga di Patung Sapi Pandaan

“Salah satunya korban yang jemput cucunya ngaji ditabrak arek balapan,” ujar seorang warga.

Seluruh korban tewas sempat dibawa ke Puskesmas Sukorejo, sampai kemudian dibawa ke RS Bangil, berikut sejumlah korban yang dinyatakan masih kritis akibat kecelakaan ini.

Kepala Pos Lantas Sukorejo, Hardiono membenarkan tiga pengguna jalan tewas dalam kecelakaan motor itu. Namun ia menegaskan, kecelakaan bukan karena ada balapan motor, seperti diungkap warga. “Tidak balapan, cuma pengendara kecepatan tinggi,” terang Hardiono.

Sejumlah warga pun meyakini tabrakan ini dipicu adanya pengendara motor yang ugal-ugalan saat melaju di jalanan desa hingga berujung petaka pengendara motor lain. (ono/ono)