Ribuan Anak KB/TK Bakal Ikuti Lomba Mewarnai Tingkat Kabupaten

1989

Pasuruan (Wartabromo.com) – Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan bakal punya gawe meriah. Memperingati Hari Jadi ke-1.090 Kabupaten Pasuruan, dinas terkait siap menggelar lomba mewarnai untuk anak Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-Kanak (TK) se Kabupaten Pasuruan.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan, Dr Iswahyudi didampingi Kabid Paud/TK, Heri Mulyono menyatakan, kegiatan ini akan dibagi menjadi dua wilayah (zona). Yakni, wilayah timur dengan kapasitas 12 kecamatan lombanya akan dipusatkan di Makolatmar Grati, Rabu (9/10/2019).

“Sementara, untuk peserta dari 12 kecamatan wilayah barat akan mengikuti lomba di lapangan Chandra Wilwatikta Pandaan tanggal 16 Oktober,” ujar Iswahyudi.

Untuk kelancaran dan teknis lomba dan pendataan peserta, Iswahyudi sudah menggandeng para pengurus IGTKI dan Himpaudi.
Diyakini, kegiatan yang dilaksanakan rutin tiap tahun ini bakal meriah. Selain dihadiri anak-anak juga akan menarik minat para orang tua dan masyarakat sekitar.

Baca Juga :   PAUD Ini Kurikulumnya Berbasis Lingkungan

“Kegiatan ini juga sekaligus sebagai puncak hari anak nasional (HAN),” tegasnya.

Tema lomba mewarnai tahun ini adalah Mamamia. Yakni soal Parenting. Soal pentingnya pendidikan karakter dalam keluarga. Hal ini juga sesuai dengan tema besar yang diangkat dalam Hari Jadi Kabupaten Pasuruan tahun ini.

Sementara untuk peserta, Heri Mulyono menambahkan pihak panitia sudah mendata. Sementara ini untuk wilayah timur terdata sebanyak 3.553 anak. Terdiri dari 2.722 anak TK. Dan 831 anak KB. Mereka akan mengikuti lomba mewarnai sejak pagi dengan dihibur beberapa atraksi.

“Kita sudah siapkan dolanan tradisional anak. Ada juga display drum band dan juga senam pinguin. Hiburan ini biar anak2 tidak jenuh dalam mengikuti lomba,” tegasnya. (day/day)