Dibacok Saat Tadarus, Adik Korban : Pelaku Tak Suka Orang Ngaji

7687

Pasuruan (wartabromo.com) – Adik Korban pembacokan di mushollah Al Usmani Desa Mlaten Kecamatan Nguling menyebut jika pelaku pembacokan terhadap kakaknya Usman (70) memang disengaja oleh pelaku.

Menurutnya, pelaku yang diketahui bernama Samid (65) dan masih bertetangga dengan korban tersebut, tidak suka mendengar ada orang ngaji dan kerap marah – marah.

Saat kejadian sekitar pukul 14.00 WIB, ia tiba – tiba datang dan menyerang korban yang saat itu sedang bertadarus bersama dua jamaah lainnya.

“Ia memang tak suka ada orang ngaji. Al-qur’an sampai disepak – sepak (ditendang)itu tadi, ” ujar Muhaimin.

Tadarus yang dilakukan oleh korban memang rutin dilakukan terutama saat hari kamis. Ia tak menyangka jika tiba – tiba didatangi oleh pelalu yang mengamuk dengan sebilah arit di tangan.

Baca Juga :   Pamit Belajar, Siswa SMK Dibacok di Hutan Pinus

Akibat penganiayaan tersebut, korban menderita luka di telinga dan leher sebelah kiri serta lengan tangan sebelah kiri dan dilarikan ke RS. M Saleh Kota Probolinggo.

Sementara itu, pelaku yang sempat melarikan diri akhirnya berhasil diamankan dan saat ini menjalani pemeriksaan di Mapolsek Nguling. (yog/yog)