Anggaran Wah Seragam Sekolah Kota Pasuruan

1209

Pasuruan (WartaBromo.com)- Pemkot Pasuruan mengalokasikan anggaran cukup besar untuk pengadaan seragam sekolah tahun ini. Angkanya mencapai Rp 7,2 miliar.

Dikutip dari laman LPSE (Layanan Pengadaan Sistem Elektronik) Pemkot setempat awal November lalu, kegiatan itu tertulis Pengadaan Bahan Kain Seragam SD-SMP. Merujuk informasi yang tertera, pagu anggaran mencapai Rp 7,2 miliar.

Saat itu, proses lelang kegiatan milik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendik) sudah masuk pada tahap penawaran dokumen. Tercatat, sudah ada 21 perusahaan yang mengajukan sebagai peserta lelang.

Terpisah, Plt. Kadispendik Siti Zunniati enggan memberikan penjelasan lebih rinci perihal pengadaan kain seragam SD-SMP itu. “Masih proses,” ujarnya singkat.

Sabtu (16/11/2019) WartaBromo.com berusaha menelusuri proses tahapan lelang yang disebutkan masih dalam proses itu. Hasilnya, informasi tersebut justru hilang dari laman LPSE.

Baca Juga :   Karena Anggaran Pendidikan Kota Pasuruan Terendah di Jatim

Padahal, saat dicek 8 November lalu, proses lelang sudah masuk tahap evaluasi administrasi, kualifikasi, teknis dan juga harga.

Terkait hal ini, Plt. Kadispendik Zuniati kembali belum memberikan keterangan.

Data yang didapat WartaBromo, rencana pengadaan seragam itu diperuntukkan bagi siswa baru SD-SMP 2020 mendatang.

Ada dua jenis setelan seragam yang akan diberikan cuma-cuma. Yakni, setelan putih merah untuk siswa SD; putih biru untuk tingkat SMP. Satu setelan lainnya adalah pramuka.

Merujuk data neraca pendidikan Kota Pasuruan tahun lalu, jumlah siswa SD mencapai 14 ribu lebih. Sedangkan tingkat SMP, 7 ribu lebih.

“Yang patut dicatat, itu siswa keseluruhan. Kalau hanya siswa baru, saya kira tidak sampai separonya. Jadi, kalau anggaran segitu ya cukup wah lah,” ujar Fachruddin, koordinator Malang Corruption Watch (MCW). (trt/asd)