Jurnalis Probolinggo Raya Doa Bersama Agar Pandemi Corona Berakhir

1191

Probolinggo (wartabromo.com) – Sejumlah pewarta di Probolinggo raya menggelar doa bersama di basecamp wartawan di Jalan Suroyo Kota Probolinggo, pada Jumat (10/7/2020). Harapannya, pandemi corona di Probolinggo dan Indonesia berakhir.

Di sela-sela kesibukan menulis berita, jurnalis dari media cetak, online dan televisi, menyempatkan diri berdoa bersama. Memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar wabah pandemi corona di negeri ini, segera berakhir. Tatanan kehidupan masyarakat yang porak poranda, segera kembali normal.

“Dalam doa yang dipanjatkan oleh teman teman media tadi, memang terselip doa khusus untuk mengusir virus corona. Harapan corona segera berakhir,” Iksan Mahmudi, wartawan senior yang memimpin doa.

Ia menyebut corona saat ini, memang menjadi wabah di seluruh dunia. Sehingga kegiatan masyarakat sangatah terganggu. Mirip dengan pagebluk yang terjadi pada masa lalu.

Baca Juga :   Halalbihalal ASN Pemkab Probolinggo, Terapkan Physical Distancing hingga Dijemur di Terik Matahari

“Zaman dulu wabah pagebluk juga pernah di alami masyarakat,” ungkap pria yang juga pengurus MUI Kota Probolinggo itu.

“Ikhtiyar dalam mencegah penyebaran covid 19, tak hanya melalui usaha jasmani saja. Tetapi, juga harus diimbangi dengan upaya rohani, yakni dengan berdoa kepada sang pecipta alam,” tambah S. Adi Wardhana, jurnalis wartabromo.com.

Usai berdoa bersama, rekan-rekan jurnalis memotong tumpeng. Makanan khas Indonesia itu, kemudian dimakan bersama-sama. Sebelum menuju masjid untuk menjalankan Salat Jumat. (saw/saw)