SKB CPNS 2019 Siap Digelar, Catat Tanggalnya!

2254

Jakarta (WartaBromo.com) – Setelah ditunda akibat pandemi Covid-19, Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) segera dilaksanakan. Rencana SKB akan digelar pada 1 September – 12 Oktober 2020.

Kepastian ini didapatkan dalam Surat Kepala BKN Nomor K 26-30/V 116-4/99 tentang Jadwal Pelaksanaan Seleksi Penerimaakn CPNS Formasi Tahun 2019.

Paryono, Kepala Biro Humas, Hukum dan Kerja Sama BKN mengatakan, verifikasi data hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dijadwalkan pada 27-30 Juli 2020.

“Kemudian pengumuman dan pendaftaran ulang SKB akan dijadwalkan pada 1 sampai dengan 7 Agustus 2020,” lanjutnya.

Sementara itu, peserta sudah bisa mencetak kartu ujian SKB pada 8 Agustus 2020. BKN kemudian melakukan penjadwalan SKB selama empat hari, mulai 10-14 Agustus 2020. Hasilnya akan diumumkan pada 18 Agustus, pada setiap instansi pemerintah.

Baca Juga :   1.039 Pelamar Kota Pasuruan Gugur Seleksi Administrasi CPNS

“Penyelenggaraan SKB pada 1 September sampai dengan 12 Oktober 2020 nanti, akan digelar dengan mengedepankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 sesuai dengan Surat Edaran (SE) Kepala BKN Nomor 17/SE/VII/2020 tentang Prosedur Penyelenggaraan Seleksi dengan Metode CAT BKN dengan Protokol Kesehatan Pencegahan dan Pengendalian Covid-2019,” tutupnya.

Hasil dari SKD dan SKB yang telah diikuti peserta CPNS akan diolah selama 10 hari yakni mulai 8-18 Oktober 2020. Hingga kemudian hasil tersebut akan dicocokan atau rekonsiliasi pada 19-23 Oktober mendatang.

Jika sesuai jadwal, makan final hasil seleksi akan sampai pada Instansi mulai 26-28 Oktober, untuk kemudian diumumkan pada 30 Oktober mendatang. Nah, bagi peserta CPNS yang lolos, makan akan diajukan usulan penetapan NIP (Nomor Induk Pegawai) pada 1-30 November 2020. (may/ono)