Tim Pemenangan Desak Bawaslu dan Polisi Bergerak Cepat

1238

Perusakan Baliho Terekam CCTV

Pasuruan (Wartabromo.com)
Tim Pemenangan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Adi Wibowo (Mas Adi) mendesak penegak hukum segera mencari perusak baliho bergambar paslon nomor urut 01.

“Kami melihat Bawaslu tidak bergerak. Di lapangan ada beberapa baliho yang terpantau CCTV,” Kata Ketua Tim Pemenangan Gus Ipul-Mas Adi, H Abdullah Junaidi dalam releasenya, Senin (26/10).

Junaidi mencontohkan, tim investigasi yang dibentuk menemukan adanya sebuah rekaman CCTV yang bisa digunakan untuk mengecek siapa sebenarnya oknum perusak CCTV. Namun hingga saat ini baik bawaslu maupun sentra gakkumdu belum mendatangi pemilik CCTV.

CCTV yang dimaksud adalah CCTV yang terpasang di sebuah ruko yang tak jauh dari lokasi di mana baliho dirusak. “Pemilik CCTV mengaku belum diperiksa. Padahal ini bisa jadi pintu masuk atau bukti kunci,” ujar anggota Fraksi PKB Kota Pasuruan ini.

Baca Juga :   Satu Juta Pelamar Sudah Buat Akun di Situs Pendaftaran CPNS

Hasil temuan tim di lapangan juga menunjukkan pengerusakan terjadi pada dini hari atau menjelang subuh. Ada juga yang terjadi usai subuh.

“Ada saksi yang melihat pengerusaknya adalah dua orang yang mengendarai vario dan menggunakan helm teropong. Tapi saksi-saksi yang kita temukan di lapangan juga sama sekali belum dipanggil oleh bawaslu,” ujarnya.

Sekadar diketahui, puluhan baliho bergambar pasangan calon nomor urut 01 Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Adi Wibowo dirusak orang tidak dikenal. Pengerusakan dilakukan menggunakan senjata tajam dengan cara merobek baliho.

Tim hukum paslon Gus Ipul-Mas Adi juga telah melaporkan kejadian ini ke Kepolisian Resor (Polres) Pasuruan Kota serta Bawaslu Kota Pasuruan. (don/day)