Polsek Prigen Gelar Swab Acak Pengunjung Cimory

1569

Prigen (WartaBromo.com) – Polsek Prigen menggelar swab acak kepada pengunjung wisata Cimory Dairy Land (CDL) Prigen, Sabtu (22/5/2021) siang.

Dari ratusan pengunjung CDL, 5 pengunjung dites swab antigen. Hasil tes dari kelima pengunjung tersebut negatif.

“Dalam rangka patroli penerapan prokes di tempat wisata, kami mengimbau pengunjung wisata untuk disiplin menaati prokes. Sekaligus kami lakukan tes rapid antigen secara acak terhadap pengunjung wisata Cimory Prigen,” kata Kapolsek Prigen AKP Bambang Tri S kepada WartaBromo, Sabtu.

Mengingat, kata Bambang, Kecamatan Prigen memiliki banyak destinasi wisata. Dimana banyak wisatawan baik dari luar kota maupun dari lokal Pasuruan yang memilih berlibur di kawasan Prigen.

“Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah dan memutus persebaran covid 19 agar tidak meluas pasca perayaan Idul Fitri,” imbuhnya.

Baca Juga :   Pria Penjual Istri Digerebek saat Threesome di Villa Prigen

Ditambahkan Bambang, apabila ditemui wisatawan yang reaktif saat dites, maka wisatawan tersebut bakal diisolasi.

“Yang kedapatan hasil reaktif, maka akan langsung diisolasi ditempat isolasi yang sudah ditentukan oleh Pemkab Pasuruan di SKB Pandaan,” bebernya.

Selain patroli ke tempat wisata, Polsek Prigen juga masih melakukan penyekatan di Simpang Tiga Prigen. Sesuai dengan perpanjangan larangan mudik dari pemerintah sampai 24 Mei 2021.

“Sekaligus bersamaan dengan penyekatan dan pemeriksaan kendaraan yang melalui jalur Simpang Tiga Seno yang berlangsung sampai besok,” tandasnya. (oel/yog)