Ratusan Hewan Ternak Milik Korban Erupsi Semeru Mati

1088

Candipuro (WartaBromo.com) – Erupsi Gunung Semeru yang terjadi Sabtu 4 Desember 2021 lalu mengakibatkan ratusan hewan ternak warga mati terpanggang. Hewan ini kemudian dievakuasi.

Berdasarkan data, ada tiga dusun yang mengalami dampak erupsi terparah. Yakni Dusun Bondeli Utara, Desa Sumberwuluh, Dusun Curah Kobokan, Desa Supiturang, dan Dusun Sumbersari Desa Supiturang. Selain korban jiwa, hewan ternak warga juga mati.

Hewan ternak ini mati dalam kondisi membengkak pada bagian perut. Namun, beberapa juga disebut terkena abu panas.

Berikut data sementara hewan ternak yang mati akibat erupsi Gunung Semeru, per tanggal 6 Desember 2021:

Dusun Bondeli Utara, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro
Kambing 50 Ekor
Sapi 4 Ekor

Baca Juga :   Berawal dari Beri Tumpangan, Sopir Truk Pasir asal Lumajang Dihabisi dengan Sadis

Dusun Curah Kobokan, Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo
Kambing 30 Ekor
Sapi 4 Ekor

Dusun Sumbersari Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo
Kambing 52 Ekor
Sapi 15 Ekor

Sementara dilaporkan ada beberapa hewan ternak yang belum bisa dievakuasi dan dilaporkan hilang. Untuk yang belum dievakuasi ada di Dusun Curah Kobokan 50 ekor kambing dan 20 ekor sapi, sedang 5 ekor kambing dilaporkan belum ditemukan.

Data lain, hewan ternak yang mengalami luka bakar, untuk kambing berjumlah 16 ekor. Kemudian sapi 12 ekor. Hewan ternak yang mengalami luka bakar ini dititipkan warga ke rumah saudara atau kerabat.

Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian Kabupaten Lumajang, drh. Rofiah saat dikonfirmasi mengatakan saat ini pihaknya sedang berupaya melakukan evakuasi terhadap hewan ternak warga.

Baca Juga :   Ini Titik Rawan Macet di Jalur Selatan Probolinggo-Lumajang saat Mudik Lebaran

“Kita masih upayakan untuk evakuasi, ada beberapa petugas dengan kendaraan truk untuk evakuasi,” pungkasnya. (rul/may/ono)