Pohon Tumbang di Pasrepan Timpa Rumah dan Motor

805

Pasrepan (WartaBromo.com) – Diterjang angin, dua pohon tumbang di Desa Tempuran, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan. Pohon ini menimpa sebuah rumah dan sepeda motor.

Peristiwa tersebut terjadi di dua dusun di Desa Tempuran yakni Dusun Kejuron dan Dusun Wonorejo pada Minggu (27/03/2022) siang sekitar pukul 13.00 WIB.

Perangkat desa setempat, Budianto menuturkan, siang tadi wilayah Desa Tempuran diguyur hujan yang disertai angin kencang.

“Seperti puting beliung begitu tadi. Itu yang tumbang pohon randu,” kata Budianto.

Di Dusun Wonorejo, pohon randu yang tumbang itu menimpa tiga sepeda motor milik warga setempat yang kebetulan parkir di sekitar lokasi.

Dalam video yang didapatkan WartaBromo, tampak warga menggergaji batang pohon yang menimpa sepeda motor. Kondisi sepeda motor sendiri sudah remuk.

Baca Juga :   PPKM Diperpanjang, Pasuruan, Probolinggo dan Lumajang Kategori Apa?

Sementara itu di Dusun Wonorejo, pohon menimpa rumah warga bernama Sutrisno. Bangunan yang tampak terbuat dari anyaman bambu itu terlihat rusak cukup parah.

“Tidak ada korban jiwa. Itu bukan rumah. Hanya bagian dapurnya saja,” ujar Budianto. (tof/ono)