Kapan Awal Puasa? Simak Jawabannya di Live Rukyatul Hilal

652

Pasuruan (wartabromo.com)Malam ini Kementerian Agama akan menggelar Sidang Isbat 1 Ramadan 1443 H. Sebelum itu, rukyatul hilal dilakukan di sejumlah lokasi.

Setidaknya ada 101 lokasi rukyatul hilal di Indonesia. Beberapa di antaranya ada di Pasuruan dan Probolinggo. Yakni di Lapan Pasuruan, Tower Bayt Al-Hikmah dan Pantai Duta Probolinggo.

Untuk itu, WartaBromo akan menggelar live streaming Rukyatul Hilal pada Jumat (1/4/2022). Selain memantau hilal, juga perbincangan mengenai prosedur penentuan awal Ramadan.

Talkshow ini menghadirkan narasumber dari PCNU Kabupaten Pasuruan. Yakni Kiai M Imron Mutamakkin yang merupakan Ketua PCNU Kab Pasuruan, dan H Tholhah Ma’ruf, Wakil Ketua Lembaga Falakiyah NU Kab Pasuruan.

Sementara laporan hilal akan di sampaikan oleh M. Nufail S.Kom di Lapan Pasuruan, juga M. Imam Nur Fajri, Sekretaris Badan Hisab Rukyat di Pantai Duta Paiton.

Baca Juga :   Terjebak Macet saat Mudik Lebaran? Ini Tips dari Satlantas Polres Pasuruan

Saksikan selengkapnya di sini.

(May/ono)