Manfaatkan Lahan Sempit dengan Menanam Tanaman Ini, Dijamin Cepat Panen!

249

Pasuruan (WartaBromo.com) – Bagi yang memiliki lahan sempit di rumah sebaiknya jangan dibiarkan. Coba tanam tanaman yang cepat panen tetapi tidak memakan ruang.

Kini banyak jenis tanaman sayur yang bisa ditanam di lahan sempit. Selain membuat rumah terlihat rindang, tanaman-tanaman ini pun bisa menghasilkan cuan bila dibudidayakan.

Apa saja? Berikut dilansir dari berbagai sumber:

1. Sawi

Tanaman yang bisa ditanam di lahan sempit yang pertama adalah sawi. Selain cara menanamnya yang mudah, sawi juga merupakan tanaman sayur yang cepat tumbuh.

Bolo tak perlu menyiapkan pot keramik ataupun plastik, sawi bisa tumbuh dengan baik di dalam polybag. Pilihlah bibit sawi yang sehat agar tanaman cepat tumbuh.

Baca Juga :   Mantan Kuli Bangunan Ini Sukses Kembangkan Kultur Jaringan

Beli bibit sawi di sini.

2. Cabai Rawit

Suka mengkonsumsi makanan pedas? Maka coba tanam cabai rawit sendiri di rumah bila punya lahan sempit tak terpakai.

Cara menanamnya juga terbilang mudah dikarenakan cabai rawit merupakan tanaman yang mudah ditanam di polybag. Hanya saja, bila ditanam di polybag, hasil buah cabai tak bisa maksimal.

Bibit cabai rawit berkualitas bisa dibeli di sini.

3. Daun Bawang

Tanaman yang bisa ditanam di lahan sempit berikutnya adalah daun bawang. Ada dua metode penanaman daun bawang yang bisa Bolo pilih, yakni metode generative dan metode vegetatif.

Untuk dipahami, meski bisa ditanam di lahan sempit, daun bawang hanya bisa tumbuh di rentang suhu 19°-24° celcius. Artinya, Bolo harus bisa pandai mencocokkan suhunya.

Baca Juga :   Kabupaten Pasuruan Jadi Sentra Lumbung Kedelai Nasional

Beli bibit daun bawang di sini. (trj)