All Star Persekabpas Vs All Star Persebaya Legend, Ribuan Sakeramania Hadir di Stadion Pogar Rayakan Ultah ke-38

2467

Bangil (WartaBromo.com) – Rangkaian acara Ulang tahun Persekabpas ke-38 berlangsung meriah, selain arak tumpeng dan pengibaran bendera Merah Putih sepanjang 200 meter, acara juga ditutup dengan laga antara All Star Persekabpas Vs Persebaya Legend.

Pantauan wartabromo.com di lokasi, acara yang digelar Yayasan Suporter Sakeramania Pasuruan (YSSP) tersebut dimulai pukul 14.00 dengan arakan tumpeng dan pengibaran bendera merah putih sepanjang 200 meter menuju stadion.

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng di dalam stadion dan beberapa sambutan dari Kapolres Pasuruan, Bupati Pasuruan, dan perwakilan suporter Sakera Mania.

Sebagai penutup, digelar laga sepak bola fun game (laga persahabatan) antara All Star Persekabpas melawan All Star Persebaya Legend yang merupakan pemain-pemain senior dari kedua tim sepak bola.

Baca Juga :   Ditaklukkan Bali United, Persekabpas Gagal Melaju di 32 Besar Piala Indonesia

Koordinator suporter Sakera Mania M. Rosul mengatakan, total penjualan tiket pada laga tersebut mencapai 3 ribu lembar.

“Yang bertiket terjual 3 ribu tiket,” ungkap Rosul yang juga ketua panitia anniversary.

Menurutnya penonton dan suporter tersebut juga datang dari berbagai daerah, mulai dari suporter Jawa Timur, Madura, Kediri, Sidoarjo, Blitar, Nganjuk, Jember, Banyuwangi, dan lainnya.

Ia berharap momen tersebut bisa merangsang manajemen untuk terus berbenah demi Persekabpas kembali berjaya untuk kedepannya. (lio/yog)