Anti Macet! Ini Jalur Alternatif Pasuruan-Malang, Ada Banyak Kafenya!

12056

Pasuruan (WartaBromo.com) – Bagi Bolo Warmo yang ada di Pasuruan dan hendak ke Malang, kini tak perlu takut terjebak macet lagi. Pasalnya, sudah ada jalur alternatif Pasuruan-Malang yang anti macet.

Jalan pintas ini pun sering dimanfaatkan orang-orang yang terburu dalam perjalanan. Kondisi jalannya pun mulus dan bisa dilalui kendaraan bermotor dengan mudah.

Dilansir dari pasuruankab.go.id, jalur alternatif Pasuruan-Malang yang anti macet ini juga memiliki beberapa spot istirahat bagi pengendara. Adalah terda[at kafe di sepanjang jalur alternatif.

Rute jalur alternatif yang dijelaskan dimulai dari Jalur Pasar Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Nah, dari pasar Singosari, Bolo bisa melalui jalan stasiun di depan pasar.

Baca Juga :   Jalur Alternatif Rampung, Truk Pasir Lumajang Diwarning Tak Boleh Lewat Perkampungan

Bisa juga melewati jalan Rogonoto menuju lampu merah bank BNI Singosari. Setelah itu, Bolo bisa melanjutkan perjalanan dengan menuju Jalan Raya Baturetno hingga bertemu dengan Pasar Desa Dengkol di Kecamatan Singosari Malang.

Demi mempermudah perjalanan, Bolo Warmo disaramkan untuk mengambil jalur alternatif dan terus ke timur hingga melewati Jalan Raya Dengkol.

Nah, begitu sampai di pertigaan jalan tersebut, Bolo lalu belok kiri dan lewati Pasar Hewan Singosari Malang.

Kemudian lurus ke timur hingga bertemu Masjid Baitul Najat di utara bundaran, atau belok kiri ke Jalan Raya Jabung.

Pada jalur alternatif Pasuruan-Malang dari Masjid Baitun Najat menuju kawasan Tutur Pasuruan ini, Bolo akan melewati beberapa lokasi yang bisa dijadikan sebagai patokan perjalnan kalian.

Baca Juga :   Longsor, Jalur Pasuruan-Malang via Tutur Ditutup

Lebih mudahnya untuk mencapai SPBU Pertamina di Jabung, kemudian melewati SMPN 2 Jabung dan terus lurus hingga melewati Dusun Magersari Kemiri Jabung.

Kemudian, rute alternatif ini melewati area hutan pinus yang terletak di Dusun Yitna, Desa Tlogosari, Kecamatan Tutur, Pasuruan.

Setelah itu, perjalanan dilanjutkan menuju Pasar Nongkojajar, Pasuruan. Dari pasar tersebut, Bolo akan melewati Nongkojajar dalam jarak 0 kilometer.

Setelah itu, beloklah ke kiri untuk mengikuti jalan menuju Purwodadi-Nongkojajar.Setelah mencapai SMK Negeri Tutur, ikutilah jalan tersebut sampai Bolo menemukan Kebun Raya Purwodadi, Pasuruan.

Dari lokasi ini, jika Bolo ingin menuju Surabaya, beloklah ke arah barat. Sedangkan jika tujuan Anda adalah Kota Pasuruan, lanjutkan lurus ke arah utara. (trj)