Tanah Longsor Tutup Jalan Penghubung Tosari Pasuruan

220

Tosari (WartaBromo.com) – Bencana tanah longsor melanda Desa Sedaeng, Kecamatan Tosari, Kabupaten Pasuruan, pada Kamis (25/1/2024) sore. Material longsor menutup sebagian jalan penghubung.

Jalan yang tertutup yakni antara Desa Sedaeng dengan Desa Keduwung dan Wonorejo. Dipicu oleh hujan yang mengguyur wilayah tersebut sekitar pukul 15.00 WIB.

Camat Tosari, Hendi Candrawijaya, menyatakan bahwa pihaknya sedang berupaya membersihkan jalur tersebut dengan melibatkan warga, Trantib Kecamatan Tosari, Polisi, dan TNI.

“Iya, menutup jalan tadi. Tapi saat ini sedang dilakukan upaya pembersihan secara gotong-royong bersama warga,” ungkap Hendi saat dihubungi oleh WartaBromo.

Hendi menambahkan bahwa mereka telah menerima bantuan dari BPBD Kabupaten Pasuruan berupa terpal untuk menutup tebing yang longsor.

“Ini nanti akan kami tutup dengan terpal, tadi sudah mendapat bantuan terpal untuk menutup tebing,” tambahnya.

Pihak berwenang mengimbau kepada para pengguna jalan agar tetap berhati-hati jika melintas di area terdampak dan memperhatikan informasi terkini terkait kondisi jalan tersebut. (don/saw)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.