Terkenal! Ini Rekomendasi Rawon Khas Probolinggo, Dijamin Enak

1467

Pasuruan (WartaBromo.com) – Bagi pecinta rawon pasti sudah pernah mencoba rawon khas Probolinggo, bukan? Saking enaknya, warung-warung rawon ini nyaris tak pernah sepi pembeli apalagi di bulan Ramadan.

Sebagai penggemar kuliner rawon, mencari lokasi warung yang menyajikan hidangan lezat dan memikat selera adalah suatu keharusan. Probolinggo telah dikenal oleh banyak orang sebagai tempat yang menyajikan rawon dengan rasa yang khas dan terenak se Nusantara.

Berikut rekomendasi rawon khas probolinggo yang wajib Bolo Warmo coba:

1. Rawon Ibu Kotrik

Warung nasi rawon legendaris ini telah berdiri sejak 1993 dan dikelola oleh generasi kedua. Keunikannya adalah penyajian rawon di atas piring daun pisang dengan kuah kental, hanya Rp 15.000 per porsi.

Baca Juga :   Ini 3 Warung Nasi Goreng Legendaris di Pasuruan, Mana Langgananmu?

Terletak di Pasar Mangunharjo Kota Probolinggo, buka setiap hari dari pukul 05.00 pagi sampai 11.00 siang.

2. Rawon Nguling

Rawon legendaris dan populer di Probolinggo, sering menjadi rekomendasi rawon khas Probolinggo bagi para traveler. Tempatnya luas, dengan parkir yang mencukupi untuk mobil. Berdiri sejak 1942 di Jl. Raya Tongas No. 75, Tambak Rejo, Tongas Probolinggo, buka dari jam 05:00 hingga 21:00 WIB.

3. Sari Rawon

Menu rawon yang lezat di Probolinggo juga dapat ditemukan di Sari Rawon. Meskipun tempatnya sederhana, namun tetap nyaman dengan harga yang ramah di kantong. Rasanya yang lezat, kuahnya kental dan empalnya begitu empuk dengan bumbu yang terasa.

Baca Juga :   Ini 3 Rekomendasi Kuliner Khas Jawa Timur, Murah-murah!

Mereka juga menyajikan menu nasi pecel dengan kuah rawon yang menggoda selera. Depot Sari Rawon berlokasi di Jl. Raya Pesisisr, Sumberasih, Probolinggo, buka dari jam 06:00 hingga 22:00 WIB.

4. Rawon Legendaris Tongas

Nggak heran kalau Rawon Legendaris Tongas selalu ramai pengunjung. Sejak 1942, warung ini udah jadi tempat andalan buat wisatawan dan warga Probolinggo.

Lokasinya di Jl. Raya Tongas No. 75, Tambak Rejo, Tongas Probolinggo, luas banget dan ada tempat parkir yang cukup buat mobil-mobil. Buka dari jam 05:00 sampai 21:00 WIB.

Dengan rekomendasi rawon khas Probolinggo ini, diharapkan dapat membantu Bolo Warmo yang ingin menikmati rawon tanpa khawatir kecewa karena mencoba di tempat yang kurang memuaskan rasanya. (mga/jun)