Bahaya Tidak Bisa Tidur Malam Hari Bagi Kesehatan

180

Pasuruan (WartaBromo.com) – Beberapa orang mungkin menyepelekan efek dari sulit tidur malam karena sekadar dianggap “tidak atau belum mengantuk”. Padahal, orang kerap mengalami kesulitan tidur di malam ini bisa membahayakan kesehatan.

Dilansir dari balaibaturaja.litbang.kemkes.go.id, kurang tidur satu hingga dua jam saja bisa memengaruhi suasana hati dan kesehatan fisik. Biasanya, orang yang kurang tidur bisa mengalami gejala berikut:

1. Daya Ingat Menurun

Ketika seseorang tertidur, otak aktif dalam menyimpan informasi yang telah dipelajari dan dialami sepanjang hari ke dalam ingatan jangka pendek. Proses ini didukung oleh penguatan koneksi saraf selama tidur.

Gangguan tidur dapat mengganggu kemampuan otak untuk memproses dan menyimpan ingatan. Penelitian menunjukkan bahwa kurang tidur dapat menyebabkan penurunan kemampuan berpikir dan memproses informasi oleh otak.

2. Performa Seks Menurun

Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa pria dan wanita yang kurang tidur akan mengalami penurunan hasrat untuk melakukan hubungan seksual dan memiliki tingkat kepuasan seksual yang lebih rendah.

Hal tersebut umumnya dipengaruhi oleh rasa lelah, kantuk, dan stres yang terjadi akibat kurang tidur. Bagi pria yang menderita sleep apnea, kondisi ini dapat memengaruhi kadar hormon testosteron dalam tubuh, sehingga dapat menyebabkan masalah disfungsi ereksi.

3. Imunitas Tubuh Melemah

Sistem kekebalan tubuh menghasilkan protein yang bernama sitokin. Jenis protein yang satu ini dibutuhkan oleh tubuh untuk melawan infeksi, peradangan, dan stres.

Sitokin akan dilepaskan tubuh saat kita tertidur. Nah, bila kurang tidur, produksi protein sitokin pun akan berkurang sehingga kemampuan sel darah putih dan limfosit dalam melawan infeksi akan menurun. (jun)