Resmi Daftar Bacabup dari PKB, Ini Alasan Ramdhanu Ingin Jadi Bupati Pasuruan

120
Resmi Daftar Bacabup Dari PKB, Ini Alasan Ramdhanu Ingin Jadi Bupati Pasuruan

Pasuruan (WartaBromo.com) – Mantan Kajari Kabupaten Pasuruan, Ramdhanu Dwiyantoro resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Pasuruan di Kantor DPC PKB Kabupaten Pasuruan, Kamis (25/4/2024) siang.

Pantauan di lokasi, rombongan Ramdhanu datang di Kantor DPC sekitar pukul 11.20 WIB. Rombongan yang terdiri dari tokoh agama dan suku tengger itu langsung menuju ruang pendaftaran bakal calon Bupati Pasuruan itu.

Disana, Ramdhanu menjelaskan beberapa alasan mendaftarkan diri sebagai bakal calon kepala daerah di Kabupaten Pasuruan itu.

Menurutnya, ia sudah 30 tahun menjadi jaksa di berbagai daerah di Indonesia. Dari hasil instrospeksi dan izin dari keluarga, ia siap untuk menjadi kepala daerah di Kabupaten Pasuruan.

Baca Juga :   Update Positif Corona di Pasuruan-Lumajang, hingga Pemkot Pasuruan Siapkan 10 Titik Cek Poin | Koran Online 23 April

“Saya sudah izin sama keluarga, saya sudah sowan kapada pimpinan saya untuk menjadi kepala daerah,” kata Ramdhanu usai melakukan pendaftaran Bacabup di Kantor DPC PKB Kabupaten Pasuruan.

Pria yang pernah menjadi Kajari Kabupaten Pasuruan mulai dari periode 2019 sampai 2022 itu menjelaskan, lamanya masa kerjanya itu, membuatnya ingin lebih mendedikasikan jiwa dan raganya untuk Kabupaten Pasuruan

“Banyak masukan, banyak diskusi, kebetulan cukup lama mengabdi di Kabupaten Pasuruan. Paham situasi dan kondisi Kabupaten Pasuruan, sangat majemuk, sangat heterogen,” lanjutnya.

Selain itu, mantan Kajari Kabupaten Pasuruan itu juga menyebut jika sudah memahami seluk beluk daerah tersebut.

“Dengan bekal pengalaman dengan bekal jejaring di wilayah Kabupaten Pasuruan, sebagai pegawai provinsi hingga daerah, insyaallah saya rasa punya kemampuan, membagikan tenaga dan pikiran saya sebagai kepala daerah,” tegasnya.

Baca Juga :   CJH Jalur Khusus di Kota Pasuruan Dipastikan juga Tak Berangkat

Diketahui, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sudah membuka proses pendaftaran secara serentak bagi bakal calon kepala daerah di seluruh Indonesia sejak Sabtu 20 April 2024. Pendaftaran itu akan ditutup setelah adanya arahan lebih lanjut dari DPP PKB. (don/may)

Simak videonya: