Kalah 1-0 dari Persebata, Persekabpas Bidik Poin Penuh Lawan WBFC Sore Nanti

20

Pasuruan (WartaBromo.com) – Persaingan menuju babak 8 besar Liga Nusantara 2025/26 Grup D kian memanas. Persekabpas Pasuruan dituntut bangkit dan meraih poin penuh saat menghadapi Waanal Brothers FC (WBFC) pada laga lanjutan pekan ke-14 di Stadion Pasiran, Rabu (21/1/2025) sore nanti.

Tekanan bagi Persekabpas meningkat setelah mereka menelan kekalahan tipis 1-0 dari Persebata Lembata pada pekan ke-13. Hasil tersebut membuat persaingan di papan atas Grup D semakin ketat, menyusul Perseden Denpasar yang juga gagal meraih poin penuh di laga sebelumnya.

Meski demikian, tim berjuluk Laskar Sakera itu tetap percaya diri menatap laga krusial melawan WBFC yang kini terpuruk di dasar klasemen. Asisten Pelatih Persekabpas, Roni Firmansyah, memastikan seluruh pemain dalam kondisi siap tempur.

“Ya intinya berdasarkan hasil monitoring tim pelatih per pagi hari tadi, kondisi pemain semua siap bertanding dan fight untuk sore ini,” ujar Roni.

Roni juga menegaskan mentalitas pemain Persekabpas tetap terjaga meski baru saja menelan kekalahan. Menurutnya, laga penting justru menjadi pemicu semangat bagi para pemain.

“Alhamdulillah mentalitas pemain patut saya acungi jempol karena mereka selalu siap di situasi match apa pun, apalagi menghadapi pertandingan penting seperti ini. Namun demikian kami menekankan kepada semua pemain untuk tidak terbebani,” katanya.

Ia menambahkan, dari pantauan tim pelatih, para pemain menunjukkan respon positif jelang pertandingan. “Melihat respon para pemain, mereka terpantau enjoy. Bismillah untuk sore ini kita bisa mendapatkan 3 poin,” tegasnya.

Saat ini, klasemen sementara Grup D masih dipimpin Persiba Bantul di posisi pertama dengan 23 poin dari 14 pertandingan, hasil 6 kali menang, 5 seri, dan 3 kalah dengan selisih gol +6. Persekabpas menempel ketat di posisi kedua dengan poin yang sama, 23 poin, namun baru memainkan 13 laga, mencatat 7 kemenangan, 2 hasil imbang, dan 4 kekalahan dengan selisih gol +3.

Di posisi ketiga ada Perseden Denpasar dengan 22 poin dari 14 pertandingan. Sementara Persebata Lembata naik ke peringkat keempat dengan 18 poin, disusul Gresik United di posisi kelima dengan 16 poin. Adapun Waanal Brothers FC masih terpuruk di dasar klasemen atau peringkat keenam dengan 11 poin dari 13 laga.

Laga melawan WBFC sore nanti menjadi momentum krusial bagi Persekabpas. Kemenangan tidak hanya membuka peluang besar lolos ke babak 8 besar, tetapi juga bisa membawa mereka naik ke puncak klasemen Grup D, mengingat Persiba Bantul telah menyelesaikan seluruh laga pekan ini. (don)

Website with WhatsApp Message
Follow Official WhatsApp Channel WARTABROMO untuk mendapatkan update terkini berita di sekitar anda. Klik disini.