Makin Parah, Banjir Mulai Genangi Jalur Pantura Ngopak

1074

Grati (WartaBromo.com) – Banjir yang melanda wilayah timur Kabupaten Pasuruan makin parah. Ketinggian air terus naik hingga mulai menggenangi Jalur Pantura di Raya Ngopak, Kecamatan Rejoso.

Iwan, warga Desa Kedawung Kulon, Kecamatan Grati mengatakan, air masuk dan menggenangi permukiman sekira pukul 18.30.  Makin lama, air terus meninggi.

“Dari kemarin sudah kebanjiran sebenarnya. Cuma ini yang paling parah,” katanya kepada WartaBromo, Senin (17/1/2022) malam

Hingga pukul 10. 15, ketinggian air di dalam rumah mencapai 120 sentimeter. Di jalanan, air terus mengalir deras ke menggenangi Jalur Pantura di depan Pasar Ngopak.

Akibat genangan ini, sejumlah kendaraan yang melintas dari dan menuju Surabaya terpaksa berjalan melambat. Tampak petugas dengan dibantu warga bersiaga di lokasi. (asd)