Amankan Pawai Tahun Baru Islam, 640 Personil Polisi Dikerahkan

683

polisi-berbarisBangil (wartabromo) – Jajaran aparat kepolisian Polres Pasuruan dan Polda Jatim mengerahkan sebanyak 640 personilnya untuk mengamankan pawai ta’aruf yang diselenggarakan oleh Jama’ah Aswaja Bangil, Selasa (5/11/2013).

Berdasarkan informasi yang didapatkan oleh wartabromo, para personil gabungan tersebut terbagi atas 300 anggota Polres dan 340 anggota Backup dari Polda Jatim yang terdiri atas 200 anggota Brimob Polda dan 100 anggota Dalmas.

Wakapolda Jatim, Brigjen Pol Moechgiyarto yang turun langsung untuk memantau pawai ta’aruf tersebut mengatakan, pengamanan tersebut tidaklah berlebihan demi terciptanya keamanan dan ketertiban di perayaan tahun baru islam.

“Nggak ada yang berlebihan, ini murni pengamanan, “ujar Brigjen Pol Moechgiyarto

Menurutnya, peristiwa tahun 2009-2010 yang telah menimbulkan perselisihan antara sunni dan syiah tetap menjadi salah satu atensi sehingga tidak mengunderestimate atau meremehkannya demi terjadinya kesinambungan kemananan di daerah, khususnya Bangil.

Baca Juga :   Dana Mengendap di Kasda Sebabkan Pencairan DAU Kabupaten Pasuruan Ditunda

“Kita tidak bicara mengenai rawan atau tidak, tapi kita berupaya mengamankan dan menjaga kondusifitas setiap daerah, itu saja,” tandasnya.

Seperti diwartakan sebelumnya, Ribuan jamaah Ahlusunnah Wal Jamaah (Azwajah) Bangil menggelar Pawai Ta’aruf, yang diikuti 2700 peserta dari berbagai ormas seperti Nahdhatul Ulama (NU), Al Irsyad, PERSIS Bangil, Muhammadiyah dan FPI (Front Pembela Islam) Kabupaten Pasuruan. (eml/yog)