‘Heroik Santri’ di Pandaan Bikin Macet Arus Lalin

1099

heroik-santri-pandaanPandaan (wartabromo)- Kegiatan hari santri nasional yang di gelar oleh PC Ma’arif Kabupaten Pasuruan di Taman Candra Wilwatikta Pandaan mengakibatkan arus lalu lintas di sekitar lokasi merambat dan mengalami kemacetan panjang.

Antrean kendaraan tidak saja terjadi di jalur Pandaan – Prigen, namun terjadi pula di jalur Pariwisata Surabaya -Malang. Kemacetan diakibatkan banyaknya peningkatan jumlah kendaraan yang akan berlibur ke sejumlah kawasan wisata seperti Prigen dan Malang.

Pantauan wartawabromo di lokasi, ribuan para santriawan dan santriwati harus berjalan dari lokasi parkir di lapangan SMUN Pandaan menuju taman Candra wilwatikta sehingga membuat arus kendaraan menumpuk dari kedua arah.

Bahkan, rombongan Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf yang akan menuju kelokasi acara juga turut terjebak macet di jalan raya by pass Pandaan.

Baca Juga :   Curi Kotak Amal, Kuli Bangunan Dihajar Massa

“Untuk rombongan bupati tadi kita lewarkan jalur kampung, dari Kluncing by pass masuk dusun Mlaten lalu keluar di Pelintahan bawahnya Candra” ungkap Kabagop lantas polres Pasuruan, Ipda Misman.

Tidak ada rekaya arus yang dilakukan, petugas hanya melakukan penarikan dan mengarahkan pengendara serta para santri agar menambah kecepatan ketika lepas dari kepadatan.

“Kita himbau agar pejalan kaki tidak berjalan terlalu ke tengah” tandas Misman.

Puncak acara hari santri sendiri mengambil tema “heroik santri” dan diikuti oleh para santri dan pelajar di bawah naungan PC. Ma’arif NU Kabupaten Pasuruan. Hingga berita ini diturunkan, acara tersebut masih berlangsung. (egy/yog)