Dua Mobil PMK Diterjunkan Padamkan Kebakaran Pabrik Pengolahan Karet

775

kebakaran pabrik plastikPohjentrek (wartabromo) – Kebakaran hebat pabrik pengolahan getah karet di Desa Sungikulon, Kacamatan Pohjentrek, Kabupaten Pasuruan, membuat warga dan karyawan panik. Api dari karet yang terbakar berkobar dan asap pekat membubung tinggi.

Dua mobil pemadam kebakaran dari Pemkab Pasuruan diterjunkan untuk menjinakkan api. Petugas dari PMK berusaha melokalisir api agar tidak merambat ke pemukiman.

“Kebakaran terjadi sekitar pukul 15.30, warga kemudian menghubungi PMK,” kata Kapolsek Pohjentrek AKP Sumarno, di lokasi.

Kebakaran pabrik ini menyita perhatian ratusan warga. Warga membludak menuju lokasi karena ingin melihat kebakaran. (fyd/fyd)