Soal Rekomendasi Cabup-Cawabup, PDIP Probolinggo Berlagak Misterius

1170

Probolinggo (wartabromo.com) – Disaat mayoritas partai politik di Kabupaten Probolinggo secara terbuka menyampaikan rekomendasi Calon Bupati yang didukungnya, PDIP terkesan main petak umpet, bahkan berlagak misterius. Meski rekomendasi dari DPP PDIP telah turun, DPC PDIP Probolinggo enggan mengungkapkan ke publik, siapa sosok yang diusung dalam Pilkada 2018.

Ketua DPC PDIP Kabupaten Probolinggo, HA. Timbul Prihanjoko, mengakui bahwa rekomendasi DPP untuk calon Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo sudah turun beberapa waktu lalu. Meski begitu, DPC masih belum akan mempublikasikan nama-nama yang mendapat tanda tangan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri itu.

“Sudah ada ditangan kami. Tunggu saja, pasti akan kami umumkan, termasuk kepada awak media. Karena sebelum itu, kami akan menggelar konsolidasi internal,” ujarnya kemarin.

Baca Juga :   Diduga Selingkuhi Perempuan Bersuami, Rumah Pria Tejowangi Dirusak Massa

Timbul mengatakan sebelum mempublikasikan kepada khalayak ramai, pihaknya terlebih dahulu akan menggelar Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus). Lagi-lagi Timbul enggan mengatakan kapan Rakercabsus itu akan dilaksanakan. “Pokoknya dalam waktu dekat ini akan ada Rakercabsus,” ujar pria yang saat ini menjadi deputi Bupati Tantriana Sari.

Perlu diketahui bersama, DPC PDIP Kabupaten Probolinggo, membuka pendaftaran penjaringan untuk Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Probolinggo pada tanggal 11 Mei hingga pada 9 Juni 2017.

Saat itu, ada dua nama yang mendaftar sebagai bakal Bacabup. Kedua tokoh itu adalah Tantriana Sari, yang merupakan petahana Bupati Probolinggo; dan Ketua DPC PKB Kabupaten Probolinggo Abdul Malik Haramain.

Baca Juga :   Longsor Timpa 2 Bangunan Toko di Prigen, 1 Orang Luka

Sementara, untuk Bacawabup hanya ada satu nama, yakni HA. Timbul Prihanjoko, yang tak lain Ketua DPC PDIP setempat. Patut ditunggu rekomendasi itu akan turun ke siapa. (cho/saw)