Suryono Pane Pimpin Relawan Milenial Jokowi – Ma’ruf Jawa Timur

3414

Pasuruan (wartabromo.com) – Sosok pemuda asal Pasuruan yang dikenal sebagai pengacara muda, Suryono Pane asal Beji, Pasuruan mendadak menjadi perbincangan. Pane, Panggilan akrabnya ternyata telah ditunjuk sebagai koordinator Relawan Milenial Jokowi – Ma’ruf Amin (Remaja) Jawa Timur.

Pemuda yang pernah menjabat Ketua Panwaslu Kabupaten Pasuruan tersebut mengaku mendapatkan amanah dari sejumlah kyai untuk terlibat aktif dalam pemenangan Calon Presiden dan Wakil Presiden, Joko Widodo dan KH. Ma’ruf Amin di Jawa Timur.

“Saya mendapatkan amanah dari para kyai. Semoga bisa membantu secara maksimal, ” ujarnya kepada wartabromo.com usai menyambut kedatangan KH. Ma’ruf Amin yang akan bersilaturahmi ke Ponpes Sidogiri di Bandara Juanda, Sidoarjo, Rabu (13/2/2019).

Baca Juga :   Resmi, Pulau Kalimantan Dipastikan Jadi Lokasi Ibukota Baru

Pemuda yang kini berusia 39 tahun ini memang dikenal sebagai sosok pengacara gaek nasional Jawa Timur yang memiliki segudang prestasi. Kepiawaiannya dalam dunia advokat mengantarkannya sebagai pengacara sukses yang diperhitungkan. Ia memiliki jaringan dan relasi yang cukup luas di Jawa Timur.

“Saya yakin, suara Jokowi – Ma’ruf akan mendominasi di Jawa Timur dan kemenangan bisa diraih terutama dari suara teman – teman muda di Jawa Timur, ” ujar Suryono.

Baca juga: Kiai Ma’ruf Disebut akan Gelar Pertemuan Tertutup di Ponpes Sidogiri

Selain pernah menjabat sebagai Ketua Panwaslu Kabupaten Pasuruan, Ketua Sarikat Buruh Muslimin Indonesia, Suryono juga kini juga selaku menejer klub sepakbola kabupaten Pasuruan yang memiliki suporter fanatik laskar Sakera. (yog/yog)