Ada 17 Pedagang Terdampak Kebakaran Pasar Winongan

1323

Winongan (wartabromo.com) – Sebanyak 17 pedagang harus merelakan kios maupun lapak dagangan mereka hancur dilalap api. Ini akibat kebakaran Pasar Winongan yang terjadi Jumat (5/7/2019) malam.

Subari, Kepala Pasar Winongan mengungkapkan sebanyak 17 pedagang terdampak merupakan pemilik 10 kios dan lapak dagangan berupa meja dan amben. Kepastian jumlah itu, setelah pihaknya melakukan asesmen dan penghitungan ulang pada peristiwa kebakaran ini.

“Setelah kami data, ternyata ada 17 pedagang,” ungkapnya saat ditemui di Pasar Winongan, Sabtu (6/7/2019) pagi.

Pantauan Wartabromo.com, kios maupun lapak terbakar berada di blok C, D3, dan blok E. Hampir seluruh bangunan tampak luluh lantak, meninggalkan puing-puing dengan sisa dagangan yang tercecer.

Baca Juga :   Penyemprotan Air dari Udara di Gunung Arjuno Terkendala Asap

Subari pun mengatakan, kebakaran yang terjadi Jumat malam itu dapat dipastikan disebabkan oleh arus pendek listrik. Ia mengungkapkan, kebakaran bermula dari percikan api dari kios milik Musa yang menjual barang pecah belah.

“Disebabkan arus pendek listrik,” terangnya.

Subari pun menyampaikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini. Ia kemudian menjelaskan, kerugian akibat peristiwa ini ditaksir mencapai Rp500 juta.

Baca: Api yang Bakar 7 Toko Pasar Winongan Telah Padam, Listrik Korslet Disebut-sebut jadi Penyebabnya

Diwartakan sebelumnya, kebakaran Pasar Winongan terjadi sejak Jumat (5/7/2019) sekitar pukul 22.30 WIB. Tiga Damkar dan satu truk tangki air dikerahkan untuk jinakkan si jago merah. Hingga api dapat dijinakkan sekitar dua setengah jam kemudian, yakni pukul 01.30 WIB, Sabtu (6/7/2019). (ptr/ono)