Bupati Pasuruan Sebut Mutasi 494 Pejabat Sebagai Evaluasi Kinerja

3246

Pasuruan (wartabromo.com) – Sebanyak 494 pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan dimutasi. Mutasi dilakukan sebagai bentuk evaluasi kinerja aparatur pemerintah.

Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf secara langsung melakukan pelantikan terhadap 494 pegawainya di Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti Pemkab Pasuruan. Terdiri dari 8 orang pada jabatan administrator, 38 orang pengawas , 29 orang pengawas sekolah, 38 Kepala Sekolah SMP, serta 381 Kepala Sekolah SD/TK.

Berdasar pada Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, kegiatan pelantikan dan mutasi disebut Irsyad sebagai hal biasa. Kegiatan ini sebagai bentuk peningkatan kapastitas kelembagaan.

“Kita senantiasa melakukan koreksi dan evaluasi bila terjadi kekosongan jabatan untuk segera mengisi dengan aparatur terbaik yang kita miliki,” katanya, Senin (19/08/2019).

Baca Juga :   Bupati Pasuruan : PNS Bolos Paska Lebaran Sama dengan KKN

Baca Juga : Ratusan Kepsek hingga Pengawas Sekolah Diganti

Dari jumlah tersebut, ada pejabat administrator dan pejabat pengawas. Keduanya wajib dilantik dan diambil sumpah/janji sesuai dengan peraturan yang berlaku. Irsyad menyebut, mutasi atau pun promosi pejabat ini bukan merupakan rutinitas, melainkan kebutuhan.

“Karir pegawai tidak semata-mata untuk kepentingan pegawai yang bersangkutan. Melainkan lebih diutamakan untuk pemantaban organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat,” tegasnya.

Lebih lanjut, Irsyad minta para PNS ini bisa lebih memiliki motivasi dalam mengabdi. Apalagi mayoritas adalah tenaga pendidik di Kabupaten Pasuruan.

“Saya juga tegaskan kepada Kepala OPD untuk senantiasa melakukan pembinaan kepada bawahannya. Agar tidak timbul permasalahan internal di OPD nya,” tutup Irsyad. (mil/may)