Ada TdI, Ini Titik yang Ditutup di Probolinggo-Lumajang Beserta Jalan Alternatifnya

3439

Lumajang (WartaBromo.com) – Hari ini puluhan pebalap sepeda Internasional yang mengikuti Tour de Indonesia (TdI) akan melintasi jalur Probolinggo dan Lumajang. Ada beberapa titik yang ditutup selama pebalap sepeda melintasi jalur ini.

Berikut titik-titiknya :

Probolinggo :

  1. Jalan Soerkarno-Hatta (Suhat),
  2. Panglima Sudirman (Pangsud)
  3. Jalan KH. Hasan Genggong
  4. Pertigaan Jorongan, Kecamatan Leces.
  5. Seluruh pertigaan maupun perempatan hingga sampai di perbatasan Probolinggo – Lumajang.

Lumajang :

  1. Sepanjang Jalan Raya Ranuyoso
  2. Jalan Raya Klakah
  3. Jalan Raya Kedungjajang
  4. Sepanjang Jalan Terminal Wonorejo hingga pertigaan arah Jember
  5. Jalan sepanjang Kali Bondoyudo mulai Banyuputih hingga hingga Jatiroto.

Semua jalan itu akan disterilkan oleh petugas dari Kepolisian baik Kota Probolinggo hingga Kabupaten Probolinggo. Lalu saat masuk di wilayah Lumajang, hal yang sama juga dilakukan oleh Polres beserta Dinas Perhubungan Lumajang.

Baca Juga :   Anak Loper Koran Terpilih Jadi Anggota Dewan Kota Probolinggo

Pengamanan jalan ini juga dilakukan dengan memberikan jalur jalur alternative di sepanjang jalan. Jalur tersebut yakni :

  1. Jalan selatan kecil di area Tongas pada Jalan Raya Tongas
  2. Jalur lintas utara sebelum Randu Pangger bagi pengendara dari arah Timur
  3. Jalan di Jalur Ranu Bedali
  4. Pertigaan SPBU Klakah
  5. Simpang tiga Kedungjajang
  6. Simpang 3 PDAM Grobokan
  7. Simpang 4 Ranuyoso
  8. Pertigaan Randuagung di Jatiroto

Sementara itu bagi warga yang sudah terlanjur memasuki area lintasan TdI, maka disediakan beberapa kantong Parkir. Berikut daftar kantong parkirnya :

  1. Rest Area Tongas
  2. SPBU Sukodono
  3. SPBU Labruk Lor
  4. Timbangan Lempeni
  5. Depot Brasil
  6. SPBU Kedungjajang
  7. JLT Utara, dan
  8. JLT Selatan

Gelaran ini dimulai sejak pukul 08.00 WIB dari Probolinggo, hingga kemudian keluar dari jalur Lumajang diperkirakan pukul 14.00 WIB. (may/ono)