Malam ini, 5 Titik Api Terpantau di Gunung Arjuno

1142

Pasuruan (WartaBromo.com) – Sebanyak lima titik api terpantau di wilayah Gunung Arjuno. Dua titik diperkirakan memiliki skala tinggi, hingga dinilai terjadi kebakaran.

Lima titik api tersebut, dari pantauan aplikasi satelit Lapan (Lembaga Penerbangan dan antariksa), terdapat di wilayah Dau, Kabupaten Malang dan Purwosari, Kabupaten Pasuruan.

Wilayah Dau, terdapat empat titik api terlihat. Dua termasuk kategori besar dengan persentase 83% dan 86%. Sedang dua titik api lain di Dau-Malang terbilang kecil, masih di bawah 50%.

Titik api di Purwosari dari data yang dicatat pukul 05:26:03 UTC memiliki tingkat kepercayaan, kemungkinan terjadi kebakaran hutan dan lahan sebanyak 49%.

Kordinat lokasi yang direkam berdasar google map, pada wilayah Purwosari ini berada di -7.77584,112.631.

Baca Juga :   Raup Berkah Gaplek Warga Lumbang di Tengah Kekeringan

Terkait lokasi atau blok hutan dan lahan, kemungkinan adanya kebakaran di wilayah Malang dan Pasuruan malam ini, sampai sejauh ini belum ada penjelasan didapat.

Hanya saja, jika dirujuk data Lapan, dua titik wilayah Dau, cukup memungkinkan terdapat kebakaran hebat. (ono/ono)