Catat! Awal Februari Pemkab Probolinggo Gelar Tes CPNS

1363

Kraksaan (wartabromo.com) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo segera menggelar Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Rencananya ribuan pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2020 akan menjalani seleksi pada Februari mendatang.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) setempat, Doddy Nurbaskoro mengatakan ada 5.813 orang pelamar CPNS yang memenuhi syarat mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Rencananya Pemkab akan melaksanakan tes SKD mulai 1 hingga 8 Februari 2020. Seleksi ini bakal digelar di Auditorium Madakaripura Kantor Bupati Probolinggo.

Setiap sesi pelaksanaan SKD akan diikuti oleh 155 orang dengan waktu ujian selama 90 menit. Seleksi SKD CPNS ini dilaksanakan dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT).

“Setiap harinya SKD akan dilakukan sebanyak 5 (lima) sesi, kecuali hari pertama dan Jumat yang hanya 4 (empat) sesi. Pengawas dari SKD berasal dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN),” kata Doddy pada Kamis, 16 Januari 2020.

Baca Juga :   Terpapar Covid-19, Koordinator Rumah Sehat Meninggal Dunia

Baca juga : Ini yang Harus Dilakukan Setelah Lolos Administrasi CPNS 2019

Peserta SKD bisa langsung mengetahui hasilnya pada saat selesai mengerjakan soal. Sebab, hasil SKD melalui sistem CAD itu, ditayangkan di layar monitor Kantor Bupati Probolinggo.

“Bila memungkinkan via videotron yang ada di depan Alun-alun Kota Kraksaan,” sambung Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo) Kabupaten Probolinggo, Yulius Christian.

Saat memasuki ruangan SKD, peserta hanya diperkenankan membawa nomor peserta tanda ujian. Untuk soal yang membutuhkan teknik penghitungan, peserta akan mendapatkan pensil dan kertas yang sudah disiapkan panitia. Peserta tes SKD diminta hadir di lokasi 60 menit sebelum pelaksanaan seleksi.

Baca Juga :   Kepala DLH Kabupaten Probolinggo Diperiksa KPK

“Oleh karena itu, kami meminta kepada seluruh peserta SKD agar mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya. Jaga kesehatan agar bisa mengikuti SKD secara maksimal,” imbau mantan Camat Sukapura itu.

Masyarakat yang ingin mengetahui perkembangan seleksi CPNS bisa membuka situs resmi Pemerintah Kabupaten Probolinggo www.probolinggokab.go.id dan website BKD Kabupaten Probolinggo www.bkd.probolinggokab.go.id. (saw/may)