Pemkot Pasuruan Salurkan Bantuan Sosial-Ekonomi Dampak Covid-19 Sebelum Lebaran

3563

Pasuruan (WartaBromo.com) – Bantuan sosial-ekonomi bagi warga Kota Pasuruan yang terdampak wabah corona sudah dihitung. Dalam waktu dekat bantuan tersebut akan disalurkan.

Plt Wali Kota Raharto Teno Prasetyo mengatakan penyalurannya akan serentak bersama bantuan sosial-ekonomi dari pemerintah pusat.

“Insyaallah sebelum lebaran,” kata Teno.

Teno melanjutkan, pemerintah sudah memiliki pedoman klasifikasi yang digunakan sebagai acuan untuk memilih seperti apa dan bagaimana masyarakat yang berhak menerima bantuan sosial-ekonomi tersebut.

Dalam hearing Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pasuruan dengan Pansus Covid-19 di Gedung DPRD Kota Pasuruan beberapa hari lalu, Pemkot mengatakan ada dua sumber bantuan sosial-ekonomi bagi masyarakat.

Dari pusat, nantinya ada 25.341 penerima. Rinciannya 14.863 KK akan menerima bantuan berupa sembako senilai Rp 200 ribu. Kemudian 10.568 orang menerima bantuan langsung tunai (BLT) senilai Rp 600 ribu.

Baca Juga :   Bu Fatma Borong Barang Dagangan UMKM Kota Pasuruan

Sementara dari daerah, berdasar penghitungan Pemkot sementara ini, nantinya ada 17.489 penerima. Rinciannya, 13.489 KK akan menerima bantuan sosial senilai Rp 200 ribu. Kemudian 4000 orang menerima bantuan pemulihan dampak ekonomi senilai Rp 600 ribu.

Sementara itu, dana penanganan Covid-19 di Kota Pasuruan yang bersumber dari refocusing kegiatan dan ditambah DBHCHT saat ini terkumpul Rp 57,28 miliar. Dari jumlah tersebut, alokasi untuk jaring pengaman sosial dan pemulihan ekonomi sebesar Rp 20,29 miliar. (tof/ono)

.

.

.

.

.

.

.