Ini Identitas Dua Perampok Jalanan yang Tewas Ditabrak Korbannya

7338

Probolinggo (wartabromo.com) – Polisi akhirnya menguak identitas 2 perampok jalanan yang tewas ditabrak korbannya. Mereka merupakan warga Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo.

Keduanya atas nama Tedi Firmansyah (34) warga Desa Pondok Wuluh, dan Muhammad Ridwan (29), warga Desa Tigasan Wetan. “Kami cari identitas pelaku yang kabur ini,” kata Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Ambariyadi Wijaya pada Sabtu sore, 3 Oktober 2020.

Anggota kepolisian juga telah menyita Honda Beat nopol N 6166 NBC. Sepeda motor matik itu, digunakan oleh keduanya untuk merampok Stevanus. “Barang bukti juga kita amankan guna penyelidikan lebih lanjut,” ungkapnya.

Kejadian pada Sabtu dinihari itu bermula ketika Stevanus Darmawan Setiadi, warga Singosari, Kabupaten Malang hendak pulang, setelah mengirim barang ke kawasan Leces, Kabupaten Probolinggo.

Baca Juga :   Penumpang Bus Antar Kota Meninggal Saat Transit

Tak ada yang aneh ketika dirinya melajukan pikap bernopol N 9262 GF.
Namun, saat memasuki perempatan Desa Laweyan, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, ia melihat ada 2 sepeda motor yang mengikutinya. Satu motor matik dikendarai 2 orang dan seorang lainnya menaiki motor bebek. “Tapi tak saya hiraukan dan terus berniat pulang,” kata Stevanus.

Sesampai di Jalan raya Bromo Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, mobil pikapnya tiba-tiba dicegat pelaku. “Salah satu dari mereka menodong saya dengan pisau, lalu mengambil uang Rp3,5 juta yang saya diletakkan di dashboard mobil. Setelah itu, mereka kabur,” ceritanya.

Tak rela uang hasil dagangannya berpindah tangan, korban pun berinisiatif mengejar untuk mendapatkan uangnya kembali. Aksi kejar-kejaran antara korban dan pelaku pun tak terhindarkan. Begitu dekat, Stevanus langsung menabrak dua motor yang berada di depannya, yang tak lain adalah pelaku perampokan uang hasil dagangannya.

Baca Juga :   Kota Probolinggo Waspada La Nina

Akibat tabrakan keras itu, dua dari tiga pelaku tewas di lokasi kejadian. Setelah terseret sekitar 100. Sedangkan satu pelaku yang membawa uang korban, berhasil lolos dan melarikan diri. (lai/saw)