Mau Tau Kantong Suara Pendukung GIAT-TEGAS, Cek Petanya Disini!

1400

 

Pasuruan (WartaBromo.com) – Pemilihan wali kota dan wakil wali kota Pasuruan tinggal beberapa hari lagi. Yakni, pada 9 Desember mendatang.

Merujuk kalkulasi perolehan suara partai politik pendukung pasangan calon (paslon) saat pemilu 2019 lalu, pasangan Saifullah Yusuf – Adi Wibowo (GIAT) jauh menggungguli pasangan Raharto Teno Prasetyo – M. Hasjim Asjari (TEGAS).

Paslon GIAT yang diusung lima partai politik (parpol), yakni PKB, Golkar, PPP, PKS, dan PAN berhasil mendulang 74. 341 suara. Sedangkan TEGAS yang diusung PDIP, Gerindra, NasDem dan Hanura meraup 40. 448.

Secara lebih detil, kalkulasi suara GIAT tersebar di hampir seluruh kelurahan. Dari total 34 kelurahan yang ada di Kota Pasuruan, suara GIAT unggul di 29 kelurahan. Sementara TEGAS, 5 kelurahan.

Baca Juga :   Dicalonkan Walikota, Gus Ipul : Saya Belum Tau Alasannya

Kelima kelurahan dimaksud diantaranta, Kelurahan Tambakan, Bangilan dan Kandangsapi. Kemudian, Pohjentrek dan Wirogunan.

Wakil Ketua Tim Pemenangan TEGAS, Akhmad Zubaidi tetap optilis pasangan yang didukungnya memenangi pilwali kali ini. “Kami tetap meyakini bisa memenangi,” katanya.

Ia mengatakan, pengalaman Teno yang berstatus petahana di pemerintahan merupakan modal penting untuk menggaet suara pemilih.

Hal yanh sama disampaikan Ketua Pemenangan GIAT, Abdullah Junaedi. “Kami sudah melakukan pemetaan. Termasuk pemilih pemula dan sebagainya. Yakin menang,” katanya. (tof/asd)