Jangan Salah Pilih, Bun! Ini Tips Memilih Popok Terbaik Untuk Bayi

661

Pasuruan (wartabromo.com) – Sebagai seorang ibu yang punya bayi, pasti acapkali bimbang memilih popok. Mulai dari mempertimbangkan harga, kualitas dan tingkat kenyamanannya saat digunakan si buah hati.

Oleh karena itu, sangat penting bagi para Bunda tahu tips memilih popok terbaik untuk bayi. Sebab, popok adalah salah satu barang paling penting yang dibutuhkan bayi setiap saat.

Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini tips memilih popok terbaik untuk si buah hati:

1. Pilih yang Berdaya Serap Tinggi

Bunda harus tahu, rasa basah adalah salah satu penyebab yang membuat bayi tidak bisa tidur dengan nyaman. Oleh karena itu, pilihlah popok yang berdaya serap tinggi.

Baca Juga :   Bunda, Simak Cara Mencegah Lahirnya Bayi Jumbo Yuk!

Bunda bahkan bisa menguji daya serap popok tersebut. Yaitu dengan menuang sedikit air hangat ke popok. Kemudian gunakan tisu toilet untuk menyeka permukaan popok. Apabila permukaan tisu kering, maka popok tersebut daya serapnya bagus.

Nah, salah satu popok bayi yang berdaya serap tinggi dengan kualitas terbaik bisa didapatkan melalui link ini.

2. Pilih Jenis Popok Sesuai dengan Usia si Buah Hati

Sebagaimana diketahui, popok memiliki dua jenis yaitu jenis perekat dan celana. Jangan asal memilih popok karena bisa membuat si kecil merasa tidak nyaman.

Jika si buah hati baru lahir, maka sebaiknya Bunda memilih popok berperekat karena lebih aman dan cenderung lebih tahan bocor. Namun si anak sudah aktif merangkak, popok model celana lebih nyaman.

Baca Juga :   Fakta Unik Detak Jantung Janin

Bagi Bunda yang ingin membeli popok bayi jenis celana maupun perekat yang harganya terjangkau, silakan klik link ini.

3. Periksa Label Ukuran Pada Popok

Tips berikutnya yang tak boleh diabaikan adalah memeriksa label ukuran pada kemasan popok. Beberapa Bunda mungkin seringkali tidak melihat dengan jeli ukuran popok yang tertera pada kemasan.

Akibatnya, popok tidak cukup dikenakan si buah hati. Nah, daripada membuang-buang uang sebaiknya perhatikan dengan benar ukuran popok sebelum dibeli. Apabila ingin menghemat keuangan, maka Bunda bisa memakaian popok yang bisa dicuci ulang yang dijual di sini(trj/may)