Hantam Dump Truck, Paman-Keponakan Tewas di Jalur Pantura Rejoso

3374

Rejoso (WartaBromo.com) – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalur Pantura, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan, Rabu (20/10/2021). Dua orang tewas dalam kecelakaan ini.

Kanit Laka Polres Pasuruan Kota, Ipda Indah Ramadhany mengungkapkan, kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 15.00 WIB melibatkan sebuah dump truk dan sepeda motor.

Dump truk bermuatan gula dengan nopol S 9115 NC yang dikendarai Supadi (50) warga Kabupaten Mojokerto melaju dari arah Surabaya ke Probolinggo.

Lalu sesampainya di lokasi, tepatnya di depan PT Cheil Jedang Indonesoa (CJI), Kecamatan Rejoso, dump truk hendak berbelok kanan masuk ke dalam pabrik.

“Truk pada waktu itu masih menunggu diseberangkan oleh satpam,” kata Indah.

Baca Juga :   Seruduk Bengkel di Gempol, Sopir Tronton Tewas

Saat hendak menyeberang itulah tiba-tiba dari belakang dump truk melaju sepeda motor Honda Beat bernopol N 4184 PRI yang dikemudikan Ervandy Aditya Mardika.

Ervandy yang saat itu berboncengan dengan pamannya, Jawantoro, tak bisa menjaga jarak dan menghantam lampu belakang sebelah kiri dump truk. Setelah menabrak, kedua korban jatuh ke kiri.

Ervandy dan Jawantoro diketahui merupakan warga Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo. Keduanya meninggal dunia di lokasi.

Korban mengalami luka robek pada dahi, dagu, lutut dan pendarahan pada telinga. Sementara sepeda motornya ringsek pada bagian bodi depan.

“Korban langsung dievakuasi ke RSUD Dr. R. Soedarsono,” imbuh Indah. (tof/asd)