Porak-poranda, Atap Madrasah dan Rumah Warga di Tejowangi Diterjang Angin

969

Purwosari (wartabromo.com) – Sejumlah atap rumah warga dan Madrasah Diniyah Nurul Hidayah di Dusun Juri Desa Tejowangi Kecamatan Purwosari mengalami kerusakan akibat terjangan angin kencang pada Sabtu (9/4/2022) siang.

Pantauan wartabromo.com, angin kencang memporak-porandakan bangunan di lantai dua madrasah serta sejumlah rumah warga bersamaan dengan hujan deras mengguyur kawasan setempat.

“Sekitar pukul 2 siang tadi hujan deras dan anginnya sangat kencang, ” ujar Didik Prasetyo, Ketua RW 07 Dusun Juri Desa setempat.

Kondisi salah satu atap rumah warga pasca diterjang angin. Ft. Istimewa

Selain atap madrasah berbahan spandek yang berterbangan, sejumlah atap rumah warga pun ikut berhamburan terbawa angin sehingga mengalami kerusakan ringan dan sedang.

“Satu RT tadi (RT 4, red) ada sekitar 3 sampai 4 rumah warga yang atapnya rusak, ” tambah Didik.

Baca Juga :   Sakit Hati Digojlok, Warga Purwodadi Tega Bacok Rekannya di Sawah

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Sementara itu, Kepala Desa Tejowangi, M. Yasin mengatakan, pihaknya masih mengumpulkan data terkait jumlah bangunan dan rumah warga yang rusak akibat terjangan angin pada Sabtu Sore tadi.

“Kulo dereng semerap mas, ( saya belum tahu mas, red) ” katanya, saat dikonfirmasi wartabromo.com. (yog/yog)