Pulang Esok, 150 Jamaah Haji Langsung Disuntik Boster

142

Probolinggo (WartaBromo.com) – Sebanyak 150 jamaah haji asal Kabupaten Probolinggo dijadwalkan tiba di tanah air pada Jumat (29/7/2022). Mereka dijadwalkan langsung mendapat suntikan vaksin boster begitu tiba.

Para jamaah ini akan mendarat di Bandara Juanda sekitar pukul 10.30 . “Nanti diboster, jumlahnya ada sekitar 150 jamaah yang belum boster,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Probolinggo Akhmad Sruji Bahtiar, Kamis (28/7/2022).

Begitu tiba para jamaah bakal melalui serangkaian pemeriksaan. Mulai dari paspor hingga kesehatan. “Nanti ada tes PCR juga bagi yang suhu tubuhnya tinggi. Kalau memang bergejala dan PCR-nya positif (Covid-19, red), langsung karantina di Surabaya,” lanjutannya.

Jamaah haji asal Kabupaten Probolinggo tergabung di Kloter 19. Semula berjumlah 428 orang, namun yang bakal pulang sebanyak 422 jamaah. Masih ada 6 orang menjalani perawatan dan akan kembali pada kloter berikutnya.

Baca Juga :   Lanjut Usia dan Resiko Tinggi, Jamaah Haji Pasuruan dapat Perlakuan Khusus

Pemerintah melarang keluarga jamaah menjemput langsung ke asrama haji Sukolilo Surabaya. Mereka diminta menunggu di titik kumpul jamaah ketika sudah tiba di Probolinggo. Yakni di miniatur Ka’bah Desa Curahsawo, Kecamatan Gending. “Tidak boleh ada keluarga yang jemput ke Surabaya,” tegas Bahtiar. (cho/saw)